Yamaha Deja Vu ke Musim Gemilang Rossi

Selasa, 08 Desember 2015 - 16:06 WIB
Yamaha Deja Vu ke Musim...
Yamaha Deja Vu ke Musim Gemilang Rossi
A A A
TAVULLIA - Yamaha baru saja menerapkan perangkat elektronik (ECU) anyar untuk motor Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo yang akan digunakan musim 2016. Dengan ECU itu, Rossi dilaporkan tampil makin kerasan.

Menurut Crash.net, perangkat elektronik itu membuat karakter mesin motor Yamaha YZR M1 terasa seperti di musim 2008 dan 2009. Seperti kita ketahui, dua musim tersebut berhasil dilalui Rossi dengan gelar juara dunia bersama Yamaha.

Sebaliknya, bagi kubu Lorenzo, kembalinya karakter motor YZR M1 merupakan hal yang merugikan. Pasalnya pada musim 2008 Lorenzo finis di posisi keempat.

"Yamaha terjebak di sekitar musim 2008 dan 2009 yang relatif lebih memihak Rossi. Tapi tim akan melakukan banyak hal untuk menyempurnakan perangkat elektronik," kata manajer tim Lorenzo, Wilco Zeelenberg, dikutip Crash, Selasa (8/12/2015).

"Sungguh bahwa kita masih perlu bekerja pada banyak hal. Terlebih Honda dan Yamaha adalah motor yang sangat sensitif di beberapa daerah seperti Wheelie Control, kontrol traksi, pengereman mesin," lanjutnya.

Sekadar informasi, Rossi yang memenangkan sembilan gelar juara dunia terakhir kali mengecap manisnya predikat pembalap terbaik bersama Yamaha pada musim 2008 dan 2009. Setahun kemudian The Doctor bergabung bersama Ducati namun gagal mempersembahkan gelar. (Baca juga : Marquez & Pedrosa Pesta dengan Penggemar di Jepang)
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4879 seconds (0.1#10.140)