Suzuki Larang Vinales Gabung Yamaha Karena Leicester City

Jum'at, 06 Mei 2016 - 13:10 WIB
Suzuki Larang Vinales Gabung Yamaha Karena Leicester City
Suzuki Larang Vinales Gabung Yamaha Karena Leicester City
A A A
MAINE - Tim balap Suzuki telah mengambil sikap terkait spekulasi masa depan Maverick Vinales yang belakangan dikaitkan dengan Movistar Yamaha. Suzuki mengaku tak ingin melepas pembalap muda itu ke Yamaha.

Yamaha saat ini tengah mencari sosok pembalap pengganti Jorge Lorenzo yang memutuskan menyebrang ke Ducati pada akhir musim ini. Vinales disebut-sebut cocok mengisi posisi yang ditinggal Lorenzo, mengingat potensi balapnya yang luar biasa.

"Saya terus berargumen dengan Vinales kalau sejarah penuh dengan cerita indah. Kini semua orang tertuju pada Liga Inggris dan Leicester City," kata Kepala Tim Suzuki, Davide Brivio seperti dikutip Motorsport.

"Jika MU yang menjadi juara maka itu adalah hal yang normal, namun saat Leicester juara maka itu memberikan arti lebih di dunia olahraga. Vinales bisa menjadi legenda bila menjadi juara bersama Suzuki, bukan Yamaha," tegas Brivio.

Meski begitu, Brivio yakin bahwa pembalap Spanyol itu belum ingin membuat keputusan pindah ke Yamaha. "Kami tidak memberikan deadline baginya soal kontrak baru. Namun kami ingin ia membuat keputusan secepatnya," kata Brivio.

Selain Vinales, nama pemablap Repsol Honda - Dani Pedrosa juga dikaitkan dengan kursi kosong di Movistar Yamaha yang ditinggal Lorenzo. Hingga saat inim teka-teki penerus Lorenzo masih terus menghiasi pemberitaan seputar pembalap MotoGP.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 5.1761 seconds (0.1#10.140)