Algieri Buka Kemungkinan Kanvaskan Pacquiao

Selasa, 22 Juli 2014 - 16:42 WIB
Algieri Buka Kemungkinan Kanvaskan Pacquiao
Algieri Buka Kemungkinan Kanvaskan Pacquiao
A A A
LAS VEGAS - Juara dunia tinju kelas welter junior versi WBO, Chris Algieri, menyadari jika dirinya bukanlah petinju dengan pukulan yang keras, namun dia tidak mau menutup kemungkinan meraih kemenangan knockout atas juara kelas welter WBO, Manny Pacquiao, pada November mendatang.

Pertarungan antara Algieri kontra Pacquiao akan digelar di Venetian Casino & Resort, Macau, China, 22 November mendatang. Sabuk juara welter WBO yang berada di genggaman Pacquiao akan dipertaruhkan dalam laga tersebut.

"Tidak, (kemenangan KO tidak keluar dari pertanyaan), tidak sama sekali. Manny memiliki lima kekalahan dan tiga di antaranya adalah knockout. Ini jelas tidak keluar dari pertanyaan," ujar Algieri, dikutip Boxing Scene.

Petinju belum terkalahkan asal Amerika Serikat itu juga mengungkapkan bahwa pertarungan melawan Ruslan Provodnikov pada bulan lalu, dirinya juga berupaya untuk mendapatkan kemenangan knockout. Sayangnya hal tersebut tidak kesampaian. "Saya tidak berpikir KO adalah keluar dari pertanyaan dalam pertarungan itu. Saya pikir segalanya berubah karena mata, tapi saya tidak ragu bahwa jika kami bertarung lagi, KO tidak akan terjadi," jelas Algieri.

Algieri yakin bahwa gaya bertarung yang dimilikinya akan memberikan kesulitan buat Pacquiao, sama seperti yang pernah dilakukannya terhadap Provodnikov bulan lalu. "Saya orang yang lebih besar. Saya seorang petinju yang lebih berat, dan saya pikir saya menyajikan beberapa tantangan yang sangat unik baginya," tukas petinju 30 tahun.

"Saya tahan lama, kuat, cepat, atletis, keterampilan tinju juga bagus. Itu akan menjadi sulit bagi siapa pun di divisi dan saya pikir itu akan menjadi sangat sulit buat Manny," pungkas Algieri.

Data kedua petinju

Manny PacquiaovsChris Algieri
17 Desember 1978Lahir02 Maret 1984
FilipinaAsalAmerika Serikat
169cmTinggi178cm
170cmJangkauan183cm
Pac ManJulukan-
SouthpawStanceOrthodox
56 (38KO)Menang20 (8KO)
5Kalah-
2Seri-
*Dari berbagai sumber
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5383 seconds (0.1#10.140)