Angin Jadi Masalah Buat Pegolf

Kamis, 23 Oktober 2014 - 13:26 WIB
Angin Jadi Masalah Buat Pegolf
Angin Jadi Masalah Buat Pegolf
A A A
JAKARTA - Turnamen golf Indonesia Open 2014 yang akan berlangsung pada 4-7 Desember mendatang sudah diwanti-wanti pihak penyelenggara soal kendala yang akan dialami para pegolf. Itu sebagaimana disampaikan pihak Damai Indah Golf, Christine Wiradinata.

Christine menjelaskan permasalahan yang akan dihadapi pegolf adalah masalah angin. Angin akan menjadi tantangan tersendiri bagi pegolf yang tampil di ajang bertaraf internasional ini.

"Tantangan bagi pegolf amatir dan profesional dan amatir adalah angin dan selebihnya sudah oke. Mudah-mudahan event ini bisa berjalan sukses," kata Christine di Jakarta, Kamis (23/10).

Indonesia selaku tuan rumah sudah menyiapkan 30 pegolf di mana 20 merupakan pegolf profesional dan 10 untuk amatir. Nantinya pihak penyelengara beserta Persatuan Golf Indonesia (PGI) akan melakukan penyeleksian dengan ketat.

Penyeleksian itu, kata Christine, akan dilakukan pada November mendatang. "Seleksi pegolf profesional dan amatir Indonesia akan dilakukan pada pertengahan November mendatang. Selain seleksi kami juga akan melihat ranking yang sudah ada. Dua unsur itulah yang akan menjadi penilaian," sambungnya.

Di tempat sama, Ketua Umum PGI Murdaya Widyawimarta mengatakan penyeleksian ini nantinya akan sangat ketat. Sehingga Po panggilan akrabnya meminta agar pegolf Tanah Air benar-benar mempersiapkan ini dengan matang. "Seleksi ini akan sangat ketat sekali. Kami berharap suatu saat ada pegolf Indonesia yang memenangkan turnamen bergengsi ini," tutup Po.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2767 seconds (0.1#10.140)