Lotus Bantah Boikot Balapan

Sabtu, 01 November 2014 - 17:07 WIB
Lotus Bantah Boikot Balapan
Lotus Bantah Boikot Balapan
A A A
AUSTIN - Tim Lotus Renault telah membantah laporan yang menyatakan bahwa mereka bersama Force India dan Sauber bakal memboikot gelaran balapan di GP Amerika Serikat, Minggu (2/11).

Spekulasi tentang kabar boikot gelaran balapan seri ke-17 muncul pada Jumat (31/10) malam waktu setempat. Menurut sejumlah laporan bahwa ada tiga tim yang tengah mempertimbangkan untuk menarik diri dari balapan di Sirkuit Austin.

Ini merupakan bentuk atas protes tentang keadaan olahraga balap setelah Marussia dan Caterham absel terkait terganjal masalah finansial. Sontak, hal itu membuat sejumlah tim langsung mengadakan rapat, seperti Mercedes, McLaren, Lotus, Sauber, dan Force India.

Singkat kata, Lotus adalah tim pertama yang mengonfirmasi melalui akun jejaring sosial mereka (twitter) bahwa kabar tentang penarikan diri dari GP AS adalah sebuah kabar yang salah.

"Tidak ada yang perlu diragukan dari tim Lotus, kami akan balapan pada hari Minggu. Itulah mengapa kami tetap berada di sini," kicau tim Lotus pada akun @ Lotus_F1Team, Sabtu (1/11).

Pemimpin Lotus Gerard Lopez kembali menegaskan kepada sejumlah media bahwa aksi boikot balapan bukanlah pilihan yang tepat.

"Saya baru saja tahu tentang spekulasi ini, jadi jawaban saya adalah tidak. Saya sudah melakukan pertemuan dengan sejumlah tim tentang dana pada olahraga ini. Saya tidak menyadari hal ini. Saya bahkan tidak tahu di mana kabar ini awalnya berasal," tutup Lopez.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.6029 seconds (0.1#10.140)