Indonesia Waspadai Malaysia

Sabtu, 29 November 2014 - 00:38 WIB
Indonesia Waspadai Malaysia
Indonesia Waspadai Malaysia
A A A
JAKARTA - Indonesia akan mewaspadai Malaysia yang akan dihadapi di Axiata Cup 2014. Ini adalah laga ketiga setelah sebelumnya bermain imbang 2-2 dengan Asian All Stars dan menang telak 4-0 atas Vietnam.

Melawan Malaysia menjadi laga penting dalam pertandingan yang akan berlangsung, Sabtu (29/11). “Malaysia memang lawan yang cukup kuat, kita harus tetap waspada. Mereka punya pemain yang kuat juga, kans kita sama, di semua sektor masih 50:50,” ujar Aryono Miranat, manajer tim Indonesia dilansir badmintonindonesia, Jumat (28/11).

Mengenai susunan pemain yang akan diturunkan, Aryono belum mau membeberkan. Ia mengatakan hanya akan menurunkan pemain yang dalam kondisi siap tempur. “Kami akan menurunkan pemain terbaik kami, tetapi mengenai siapa yang akan kami turunkan. kami juga harus melihat kesiapan si atletnya. Dengan sistem pertandingan seperti ini, hal yang terpenting adalah meraih angka sebanyak-banyaknya,” pungkasnya.
lanjutnya.

Pebulu tangkis nomor ganda, Mohammad Ahsan menilai pertemuan dengan Malaysia bukan hal yang perlu dikhawatirkan. “Kami tidak akan menganggap enteng lawan, tidak ada yang harus ditakuti, lawan siapa pun sama saja, jangan sampai terlalu takut sama lawan atau terlalu menganggap enteng mereka, harus tetap waspada, dan yang jelas kami harus lebih mempersiapkan diri,” ujarnya.

Sementara manajer Malaysia, Pang Cheh Chang mengaku bahwa tekanan suporter di Britama Arena Sports Mall tentu dipastikan akan melawan mereka. Namun ia menuturkan, bahwa anak didiknya harus fokus ke pertandingan.

“Suporter sudah dipastikan akan mendukung lawan, dan itu seharusnya tidak menjadi fokus kami, fokus anak-anak har us ada di lapangan, dan pertandingan tanpa menghiraukan apa yang diteriakan supporter. Dan kami pun akan menurunkan pemain terbaik kami,” ujarnya.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 4.0111 seconds (0.1#10.140)