Butuh Talenta Digital untuk Membuat UMKM Naik Kelas

Rabu, 28 Desember 2022 - 23:02 WIB
loading...
Butuh Talenta Digital untuk Membuat UMKM Naik Kelas
Digitalisasi bisa membuat UMKM naik kelas. Foto/Dok
A A A
JAKARTA - M. Rizki Fahrurrozi, CEO & Founder Boleh Dicoba Digital, membagikan cerita tentang dampak digitalisasi terhadap UMKM . Dalam forum TedxUndip di Semarang, Oni, sapaan M. Rizki Fahrurrozi, mengatakan internet dan ekosistemnya, yaitu social media dan digital marketing, membuat UMKM bisa bersaing dengan perusahaan-perusahaan besar, tanpa harus mengeluarkan effort yang sama.



Dengan digitalisasi, UMKM di Jakarta, Sumatra, atau Kalimantan pun punya kesempatan yang sama untuk bersaing. Ini baru dari sebagian kecil peluang untuk mengembangkan bisnis yang dapat dilakukan di internet.
"Dan itu adalah salah satu cara internet mendemokratisasi market," kata Oni dalam keterangan tertulisnya, Rabu (28/12/2022).

Kementerian Koperasi dan UKM Indonesia mencatat bahwa saat ini Indonesia memiliki lebih dari 65 juta UMKM. Dari total tersebut, didominasi oleh usaha mikro sebanyak 98,6%.

Klasifikasi usaha mikro adalah bisnis yang memiliki omzet sebesar kurang dari Rp300 juta per tahunnya. Sementara omzet usaha kecil minimal Rp2,5 miliar per tahun dan menengah sebesar Rp50 miliar per tahun.

"Bisa dibayangkan, jika kita bisa mengakselerasi persentase jumlah usaha mikro turun di bawah 90%, sementara usaha kecil, menengah, dan besar secara persentase meningkat, bagaimana dampaknya terhadap perekonomian Indonesia?" seloroh Oni.

Hal ini sangat mungkin untuk dilakukan, jika UMKM Indonesia dibekali dengan kemampuan digital marketing yang mendalam. Namun, seperti disampaikan oleh Presiden Joko Widodo, bahwa Indonesia saat ini membutuhkan minimal 9 juta talenta digital dalam 15 tahun ke depan.



"Jadi kita dapat menarik garis lurus antara kebutuhan talenta digital dengan perkembangan UMKM yang sangat berkaitan erat. Jika talenta digital dapat membantu banyak UMKM untuk mengakselerasi bisnisnya, target kita untuk meningkatkan kelas UMKM ini akan lebih mudah tercapai," ucapnya.

(uka)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 1.7096 seconds (0.1#10.140)