Tontowi/Liliyana Siap Capek Lawan Unggulan Ketiga China

Sabtu, 25 April 2015 - 09:31 WIB
Tontowi/Liliyana Siap Capek Lawan Unggulan Ketiga China
Tontowi/Liliyana Siap Capek Lawan Unggulan Ketiga China
A A A
WUHAN - Pemain Indonesia belum bisa terlepas dari bayang-bayang pebulu tangkis China di Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2015. Walau Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhasil merebut tiket semifinal, namun peluang merebut trofi juara di turnamen yang menyediakan hadiah sebesar USD200.000 atau sekira Rp2,5 miliar terbilang berat. Karena ada dua pemain unggulan dari Negeri Tirai Bambu yang siap menghadang.

Tontowi/Liliyana, yang menjadi satu-satunya wakil Indonesia di sektor ganda campuran bakal menghadapi unggulan ketiga China, Xu Chen/Ma Jin. Ini adalah partai ke-17 bagi kedua pasangan.

Duet peringkat tiga dunia China sukses mengoleksi sepuluh kemenangan. Sementara sisanya diamankan Owi/Butet dan terakhir kali, Juara Dunia 2013 menang atas Xu/Ma di Prancis Terbuka 2014 dengan straight game 17-21, 16-21.

Ketika ditanya soal persiapan jelang pertandingan semifinal, Liliyana berkata bahwa ia dan Tontowi bakal tampil habis-habisan di pertandingan nanti. Bahkan, tambah dia, duet yang sudah menjadi andalan Indonesia di sektor ganda campuran ini siap capek melawan Xu/Ma.

"Lawan mereka all out aja. Karena ketemu mereka kan menang-kalah, menang-kalah juga. Main terbaik dan maksimal aja. Apalagi mereka tuan rumah, kami harus siap capek buat ketemu mereka. Di sini juga kan nggak ada challenge, jadi semua keputusan ada di wasit dan hakim garis, kami harus waspadai itu. Jangan sampai kami terpengaruh keputusan wasit, kami harus waspadai itu," kata Liliyana seperti dikutip Badmintonindonesia, Sabtu (25/4/2015).

Di tempat terpisah, Enroe Suryanto selaku pelatih ganda campuran sudah menyiapkan strategi jitu untuk mengatasi perlawanan Xu/Ma di semifinal. Dia sedikit memberikan bocoran, yakni Owi/Butet tidak boleh menampilkan permainan monoton.

"Tadi saya sudah ngobrol juga sama Owi/Butet (Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir) untuk besok kami harus mengatur strategi. Kita lihat nanti lawan di lapangan seperti apa, yang pasti Owi/Butet tidak boleh monoton dan siap dengan setiap perubahan lawan," tukas Enroe Suryanto.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.2243 seconds (0.1#10.140)