Parma Jadi Pelampiasan Fiorentina
A
A
A
FLORENCE - Fiorentina menjadikan Parma pelampiasan setelah tersingkir di semifinal Liga Europa. Terbukti, bertemu di Artemio Franchi, Selasa (19/5) dini hari WIB, Fiorentina menaklukkan tamunya, tiga gol tanpa balas.
Superioritas Fiorentina atas Parma terjadi sejak menit awal laga. La Viola pun hanya membutuhkan waktu 13 menit untuk mendapatkan gol pertama.
Gonzalo Rodriguez berhasil mencatatkan namanya di papan skor setelah sundulannya dari jarak dekat membobol gawang Parma yang dikawal Mirante. 1-0 untuk Fiorentina.
Tim asuhan Vincenzo Montella ini semakin rajin membongkar pertahanan Parma. Tercatat, tiga peluang lainnya dipetik Fiorentina sebelum akhirnya unggul 2-0 lewat gol Mohamed Salah.
Kendati Parma sempat menghentak, skor 2-0 bagi Fiorentina tidak berubah hingga babak pertama usai.
Di awal babak kedua, Parma yang diarsiteki Roberto Donadoni mencoba bangkit. Hingga menit 50, mereka mampu mengontrol jalannya pertandingan.
Sayangnya, keasikan menyerang membuat pertahanan Parma berlubang. Alhasil, Salah mencetak gol keduanya pada pertandingan ini di menit 56 sekaligus membawa Fiorentina unggul 3-0.
Tertinggal 3-0 membuat Parma terpuruk. Sempat sesekali menyerang Fiorentina, Parma akhirnya harus menyerah kalah tiga gol tanpa balas.
Bagi Fiorentina, kemenangan ini memantapkan posisi mereka di peringkat lima klasemen Liga Italia dengan poin 58. Sementara Parma, dipastikan terdegradasi setelah duduk di posisi paling buncit.
Susunan Pemain
Fiorentina (4-3-1-2): Neto; Savic, Pizarro (Badelj 80'), Pasqual, Tomovic; Ilicic, Fernandez, Rodriguez (Bagadur 87'), Gilardino; Aquilani, Salah (Diamanti 79').
Parma (4-5-1): Mirante; Mendes, Feddal, Lucarelli, Gobbi; Varela, Mauri, Jorquera, Nocerino (Broh 82'), Ghezzal (Haraslin 68'); Palladino (Coda 77').
Superioritas Fiorentina atas Parma terjadi sejak menit awal laga. La Viola pun hanya membutuhkan waktu 13 menit untuk mendapatkan gol pertama.
Gonzalo Rodriguez berhasil mencatatkan namanya di papan skor setelah sundulannya dari jarak dekat membobol gawang Parma yang dikawal Mirante. 1-0 untuk Fiorentina.
Tim asuhan Vincenzo Montella ini semakin rajin membongkar pertahanan Parma. Tercatat, tiga peluang lainnya dipetik Fiorentina sebelum akhirnya unggul 2-0 lewat gol Mohamed Salah.
Kendati Parma sempat menghentak, skor 2-0 bagi Fiorentina tidak berubah hingga babak pertama usai.
Di awal babak kedua, Parma yang diarsiteki Roberto Donadoni mencoba bangkit. Hingga menit 50, mereka mampu mengontrol jalannya pertandingan.
Sayangnya, keasikan menyerang membuat pertahanan Parma berlubang. Alhasil, Salah mencetak gol keduanya pada pertandingan ini di menit 56 sekaligus membawa Fiorentina unggul 3-0.
Tertinggal 3-0 membuat Parma terpuruk. Sempat sesekali menyerang Fiorentina, Parma akhirnya harus menyerah kalah tiga gol tanpa balas.
Bagi Fiorentina, kemenangan ini memantapkan posisi mereka di peringkat lima klasemen Liga Italia dengan poin 58. Sementara Parma, dipastikan terdegradasi setelah duduk di posisi paling buncit.
Susunan Pemain
Fiorentina (4-3-1-2): Neto; Savic, Pizarro (Badelj 80'), Pasqual, Tomovic; Ilicic, Fernandez, Rodriguez (Bagadur 87'), Gilardino; Aquilani, Salah (Diamanti 79').
Parma (4-5-1): Mirante; Mendes, Feddal, Lucarelli, Gobbi; Varela, Mauri, Jorquera, Nocerino (Broh 82'), Ghezzal (Haraslin 68'); Palladino (Coda 77').
(sha)