Trisula Barcelona Jadi Ancaman Utama Juventus

Rabu, 27 Mei 2015 - 19:37 WIB
Trisula Barcelona Jadi...
Trisula Barcelona Jadi Ancaman Utama Juventus
A A A
BARCELONA - Mantan pemain andalan Juventus yang kini menjabat sebagai direktur olahraga Si nyonya Tua, Pavel Nedved mengakui ancaman berbahaya yang bisa disebabkan oleh trisula Barcelona. Menurut Nedved, Lionel Messi, Luis Suarez dan Neymar memiliki kemampuan yang tidak bisa diprediksi dan berpeluang besar memupuskan rencana Juventus untuk meraih gelar juara Liga Champions Eropa.

''Mereka tidak bisa diduga dan memiliki kemampuan untuk melakukan apapun (di atas lapangan). Barcelona memiliki lini serang yang luar biasa,'' jelas Nedved seperti dilansir situs resmi UEFA.

Meski demikian Nedved percaya kalau solidnya lini pertahanan Juventus bisa meredam pergerakan trisula yang saat ini dianggap paling berbahaya di dunia. Tidak hanya itu, Nedved juga menegaskan kalau di laga final yang akan berlangsung di Berlin, Jerman awal bulan depan, Juventus tidak hanya datang untuk menerapkan permainan bertahan. Namun mantan klubnya tersebut berhasrat besar untuk bisa memberikan perlawanan sengit demi mengejar gelar juara.

''Tapi kami (Juventus) memiliki pertahanan yang sangat berkualitas. Kami ingin menyulitkan mereka dan menciptakan peluang sebanyak-banyaknya,'' tukas Nedved.
(rus)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0685 seconds (0.1#10.140)