Greysia: Ini Belum Berakhir
A
A
A
JAKARTA - Greysia Polii/Nitya Krishinda Maheswari menjadi wakil pertama tim Merah Putih di final BCA Indonesia Open Super Series Premier 2015. Keduanya meloloskan diri dari semifinal usai mengalahkan Yu Yang/Zhong Qianxin dengan skor 20-22, 21-13 dan 21-14.
Tampil di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (6/6/2015), Greysia/Nitya berkali-kali meladeni reli panjang pemain China. Usai melewati drama tiga set, Greysia/Nitya akhirnya menang dan bakal bertarung melawan Tang Jinhua/Tian Qing di laga pamungkas.
"Terimakasih Tuhan, pelatih dan PBSI. Ini belum yang terakhir, kita mau lebih konsisten dalam permainan, dalam kontrol dan dalam kedewasaan bermain," ucap Greysia.
"Buat besok, final, kita mau hasil yang positif, karena kami kan sudah pernah ketemu ya dengan mereka," tambahnya.
Indonesia masih berkesempatan menempatkan wakil di final. Pada nomor ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bertarung dengan wakil China, Fu Haifeng/Zhang Nan.
Tampil di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (6/6/2015), Greysia/Nitya berkali-kali meladeni reli panjang pemain China. Usai melewati drama tiga set, Greysia/Nitya akhirnya menang dan bakal bertarung melawan Tang Jinhua/Tian Qing di laga pamungkas.
"Terimakasih Tuhan, pelatih dan PBSI. Ini belum yang terakhir, kita mau lebih konsisten dalam permainan, dalam kontrol dan dalam kedewasaan bermain," ucap Greysia.
"Buat besok, final, kita mau hasil yang positif, karena kami kan sudah pernah ketemu ya dengan mereka," tambahnya.
Indonesia masih berkesempatan menempatkan wakil di final. Pada nomor ganda putra, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan bertarung dengan wakil China, Fu Haifeng/Zhang Nan.
(bep)