Marquez Akui Honda Masih Bermasalah

Rabu, 08 Juli 2015 - 03:30 WIB
Marquez Akui Honda Masih...
Marquez Akui Honda Masih Bermasalah
A A A
HOHENSTEIN-ERNSTTHAL - Jelang Grand Prix Jerman 2015 bergulir akhir pekan nanti, Marc Marquez mengaku sejumlah masalah masih menghinggapi tunggangannya, Honda RC213V. Kendati demikian, pembalap Repsol Honda itu tetap optimistis bisa merengkuh hasil yang lebih baik di Sirkuit Sachsenring.

Marquez memang sedang berupaya bangkit mengejar ketertinggalan dari dua rivalnya di Yamaha, Valentino Rossi dan Jorge Lorenzo. Salah satunya, mengubah sasis motor jadi tipe lama yang mulai ia pergunakan di Grand Prix Belanda, dua pekan lalu.

Hasilnya memang langsung terlihat ketika Marquez mampu menyulitkan Rossi kendati masih belum jadi pemenang balapan. Hal itu diakuinya sebab masih ada beberapa masalah yang belum terselesaikan. (Baca Juga: Marquez: Sulit Kejar Rossi dan Lorenzo)

"Kami bekerja dengan baik sepanjang akhir pekan di Assen dan telah menemukan beberapa perkembangan positif pada motor. Masih ada beberapa hal yang mesti diselesaikan, tapi kami sudah membuat langkah pasti membuatnya berkembang," tegas Marquez dilansir situs resmi balapan, Selasa (7/7/2015).

Terlepas dari masalahnya, Marquez yang tahun lalu juara di Jerman sedikit termotivasi bisa mengobati kekecewaannya di Belanda. Namun ia memprediksi, cuaca akan menyulitkannya di Sirkuit Sachsenring.

"Sachsenring adalah sirkuit yang sedikit kecil dan berkelok-kelok, tidak seperti lintasan lainnya dalam kalender musim ini. Saya menikmati hasil terbaik di sini tahun lalu dan saya berharap akhir pekan nanti bisa cukup baik. Cuaca bisa sedikit menyulitkan sehingga kami harus bekerja keras sejak sesi pertama," pungkasnya.
(bbk)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
7 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
8 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
9 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
10 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
11 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
11 jam yang lalu
Infografis
Akibat Perang Gaza,...
Akibat Perang Gaza, Israel Akui Derita Kerugian Rp1.097 Triliun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved