Indonesia Buka Peluang

Kamis, 16 Juli 2015 - 13:46 WIB
Indonesia Buka Peluang
Indonesia Buka Peluang
A A A
JAKARTA - Tim Indonesia memiliki peluang melaju ke babak ketiga Piala Davis Zona Asia/Oceania Grup II 2015. Kesempatan itu diciptakan seusai mendapatkan kemenangan pada nomor ganda putra Pakistan di Gelora Bung Karno Tenis Stadium, Jakarta, kemarin.

Keberhasilan pasukan Merah Putih itu berkat pasangan Christopher Rungkat/Sunu Wahyu Trijati yang sukses merebut kemenangan atas Abid Ali Khan Akbar/Ageel Khan dengan lima set 4-6, 7-5, 6-3, 3-6, 6-3. Hasil tersebut sekaligus membuat Indonesia memperkecil kedudukan menjadi 1-2 dari Pakistan di babak kedua Piala Asia Zona Asia/Pasifik 2015.

Sebelumnya di hari pertama, Selasa (14/7), dua tunggal Indonesia Aditya Hari Sasongko dan David Agung Susanto gagal merebut kemenangan. “Di set pertama, kami belum terlalu solid. Tapi di set berikutnya, kami sudah bisa melakukan retrunyang bagus. Di set kelima, kemampuan serve pakistan menurun.

Dan kunci kemenangan kami adalah retrun serve yang bagus,” kata Christoper. Kemenangan ini membuka harapan Indonesia bisa meneruskan langkah ke babak selanjutnya. Apalagi, kehadiran Christo sapaan akrab Christopher Rungkat juga menjadi salah satu faktor kebangkitan Indonesia.

Pasalnya, petenis berusia 25 tahun ini sempat diprediksi tidak mampu bertarung di atas lapangan. Christo sebenarnya mengalami cedera pinggang dan harus absen dua pekan. Namun, Indonesia tidak memiliki pilihan lain selain menurunkan petenis putra terbaik milik Indonesia ini. Padahal, Christo bukan dari rencana tim Indonesia. Sunu sebenarnya dipasangkan dengan David.

Tapi, David justru mengalami cedera saat menghadapi Iftikhar di tunggal kedua. Di pertandingan terakhir hari ini, Indonesia dijadwalkan menurunkan David dan Aditya di pertandingan keempat dan kelima. “Peluang masih 50:50, tapi Aqeel sudah main dua hari, jadi kemungkinan dia tidak akan terlalu confident untukserve kerasnya,” kata Manajer Piala Davis Roy Therik.

Raikhul amar
(bbg)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5918 seconds (0.1#10.140)