Praveen/Debby Sapu Ganda Campuran China Terakhir

Jum'at, 17 Juli 2015 - 19:06 WIB
Praveen/Debby Sapu Ganda...
Praveen/Debby Sapu Ganda Campuran China Terakhir
A A A
TAIPEI - Praveen Jordan/Debby Susanto berhasil menyingkirkan satu-satunya wakil China di nomor ganda campuran dalam ajang Taiwan Terbuka 2015, Lui Cheng/Bao Yixin. Atas kemenangan itu, Praveen/Debby berhak mengantongi tiket ke babak semi final.

Bertanding di babak delapan besar Taiwan Terbuka 2015, Praveen/Debby unggul dalam pengumpulan angka pada game pertama. Keduanya sempat kehilangan konsentrasi di game kedua namun berhasil menutup laga dengan kemenangan 21-18, 15-21, 21-16.

Atas kekalahan Lui/Bao di laga tersebut, China kehilangan kesempatan memenagkan nomor ganda campuran di Taiwan Terbuka tahun ini. Pasalnya, unggulan pertama mereka, Zhang Nan/Zhao Yunlei, lebih dulu tersingkir setelah dikalahkan pasangan Korea Selatan, Ko Sung-hyun/Kim Ha-na.

Di babak semifinal, Ko/Kim akan berhadapan dengan Praveen/Debby. Ada pun semi final lainnya juga akan mempertemukan wakil Indonesia dan Korea, yaitu Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani dan Shin Baek-choel/Yoo Jung-chae.

Ronald/Melati melangkah ke semifinal setelah mengalahkan Lee Chun Hei Reginald/Chau Hoi Wah (Hongkong), 21-18, 20-22, 21-10. Pada perempat final lainnya, Shin/Yoo sukses mengalahkan pasangan Indonesia, Riky Widianto/Richi Puspita Dili, 21-16, 21-8. (Baca juga : Lin Dan Hentikan Langkah Anthony Ginting di Delapan Besar)
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1216 seconds (0.1#10.140)