Langkah Praveen/Debby Terhenti di Semifinal
A
A
A
TAIPEI - Pasangan ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto terhenti di babak semifinal Taiwan Terbuka 2015. Pasangan itu dikalahkan wakil Korea Selatan, Ko Sung-hyun/Kim Ha-na, 20-22, 15-21.
Praveen/Debby bermain bagus pada awal pertandingan semifinal, Sabtu (18/7/2015) sempat unggul 5-1. Namun, pasangan Korea berhasil mengejar dan menyamakan kedudukan pada 7-7. Kedudukan pun sempat bertahan imbang hingga 14-14.
Praveen/Debby sempat unggul 18-14. Sayangnya, mereka gagal bertahan. Dalam possisi tertinggal 18-20, Ko/Kim mencatat empat poin beruntun yang menentukan kemenangan mereka di game pertama.
Pada game kedua, Ko/Kim berada diatas angin. Pasalnya, Praveen/Debby hanya sekali mendekat dengan selisih dua poin namun akhirnya tak mampu menahan laju Ko/Kim untuk meraih kemenangan dalam 36 menit.
Atas hasil ini, Indonesia dipastikan tidak memiliki wakil pada partai final ganda campuran setelah Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani lebih dulu tersingkir setelah dikalahkan pasangan Korea, Shin Baek-choel/Chae Yoo-jung.
All Korean Final antara Ko/Kim dan Shin/Chae akan berlangsung Minggu (19/7/2015). (Baca juga : Praveen/Debby Sapu Ganda Campuran China Terakhir)
Praveen/Debby bermain bagus pada awal pertandingan semifinal, Sabtu (18/7/2015) sempat unggul 5-1. Namun, pasangan Korea berhasil mengejar dan menyamakan kedudukan pada 7-7. Kedudukan pun sempat bertahan imbang hingga 14-14.
Praveen/Debby sempat unggul 18-14. Sayangnya, mereka gagal bertahan. Dalam possisi tertinggal 18-20, Ko/Kim mencatat empat poin beruntun yang menentukan kemenangan mereka di game pertama.
Pada game kedua, Ko/Kim berada diatas angin. Pasalnya, Praveen/Debby hanya sekali mendekat dengan selisih dua poin namun akhirnya tak mampu menahan laju Ko/Kim untuk meraih kemenangan dalam 36 menit.
Atas hasil ini, Indonesia dipastikan tidak memiliki wakil pada partai final ganda campuran setelah Ronald Alexander/Melati Daeva Oktaviani lebih dulu tersingkir setelah dikalahkan pasangan Korea, Shin Baek-choel/Chae Yoo-jung.
All Korean Final antara Ko/Kim dan Shin/Chae akan berlangsung Minggu (19/7/2015). (Baca juga : Praveen/Debby Sapu Ganda Campuran China Terakhir)
(rus)