Dani Pedrosa Ogah Bantu Marquez

Minggu, 09 Agustus 2015 - 10:59 WIB
Dani Pedrosa Ogah Bantu...
Dani Pedrosa Ogah Bantu Marquez
A A A
INDIANA - Dani Pedrosa secara tegas mengatakan jika dirinya tak ingin terlibat dalam permainan team order saat pemilik nomor 26 itu menjalani balapan di GP Indianapolis. Pernyataan itu muncul pasca joki Repsol Honda menyelesaikan posisi kedua di sesi kualifikasi.

Wacana team order yang melibatkan Pedrosa kembali menggelinding ketika ia dan rekan setimnya Marc Marquez berhasil mencatatkan waktu tercepat satu dan dua di sesi kualifikasi jelang balapan seri kesepuluh di Indianapolis. Namun spekulasi yang sempat berkembang itu langsung ditepis pembalap kelahiran Sabadell, Spanyol, 29 September 1985 itu. (Baca juga: Momentum Marquez Rebut Kemenangan Kelima)

"Saya pikir Anda tahu jawabannya! Tentu saja saya ingin memenangkan perlombaan karena saya mengalami situasi yang sulit di awal tahun ini. Tapi saya tahu bahwa saya berhasil mengembalikan kepercayaan diri sedikit demi sedikit. Jelas, berada di barisan depan adalah hal yang bagus buat tim. Namun hanya ingin fokus pada balapan dan selalu berpikir positif tentang podium," jelas Pedrosa seperti dikutip Crash, Minggu (9/8/2015).

Mengomentari pertarungan perebutan gelar, Pedrosa mengakui keputusannya beralih ke kuda besi (RC213V-2014) bisa mengancam ketenangan joki Movistar Yamaha. Sehingga balapan paruh kedua musim ini akan sangat menarik untuk disaksikan.

"Jorge memiliki irama yang sangat baik dalam empat trek yang berbeda dan dia mampu memenangkan empat balapan. Jadi dia mampu merebut poin dengan maksimal dan kemudian Valentino yang juga mampu mengamankan kemenangan serta raihan poin. Jelas, ini akan sangat sulit untuk mengatakan bagaimana hal itu akan terjadi di sisa sembilan balapan, tapi setidaknya itu sangat menarik untuk melihat pertarungan ini dan juga sekarang kita semakin dekat dan lebih cepat dan mampu menempel kecepatan Yamaha. Hal ini dapat membuat sesuatu yang lebih menarik," sambung Pedrosa.
(akr)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Dunia Olahraga Italia Hentikan Sementara Kompetisi
10 jam yang lalu
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
12 jam yang lalu
2 Pelari Indonesia Tatap...
2 Pelari Indonesia Tatap London Marathon 2025, Galang Dana Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu
13 jam yang lalu
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
14 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
15 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
15 jam yang lalu
Infografis
Tentara China Ikut Perang...
Tentara China Ikut Perang Bantu Rusia Melawan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved