Ferrari Tunggu Balas Jasa Raikkonen

Jum'at, 21 Agustus 2015 - 08:51 WIB
Ferrari Tunggu Balas...
Ferrari Tunggu Balas Jasa Raikkonen
A A A
STAVELOT - Kepala Tim Ferrari Maurizio Arrivabene menegaskan perpanjangan kontrak yang diberikan kepada Kimi Raikkonen bukan tanpa alasan. Pihaknya berharap Raikkonen bisa meraih hasil positif di balapan sisa musim ini.

Setelah berminggu-minggu berspekulasi, jelang Grand Prix (GP) Belgia, Raikkonen akhirnya mendapat hadiah perpanjangan kontrak hingga 2016. Menurut Arrivabene, keputusan perpanjangan kontrak kepada Raikkonen lebih untuk memberikan stabilitas terhadap tim. “Kami percaya memperpanjang kontraknya Raikkonen musim depan akan memberikan stabilitas kepada tim.

Ini sudah menjadi pedoman kami dan mempertimbangkan hubungan yang sangat baik antara Raikkonen dan Sebastian Vettel. Kami menunjukkan keyakinan besar kami kepada dia. Saya berharap kepercayaan ini akan dihargai dengan baik,” kata Arrivabene, dikutip crash.net. Sejak kembali ke Ferrari, penampilan Raikkonen tidak pernah mencapai titik stabil.

Tandem Vettel tersebut dinilai tidak mampu memberikan performa positif setelah dipermanenkan Ferrari pada 2014. Dia hanya mengakhiri musim balapan di posisi ke-12 musim lalu. Tahun ini peningkatan signifikan ditunjukkan pembalap berkebangsaan Finlandia tersebut. Sejauh ini dia duduk di posisi kelima klasemen sementara dengan koleksi 76 angka.

“Apa yang bisa kukatakan? Bagiku, bisa bersama setahun lagi di Ferrari artinya bagaikan mimpi yang terus berlanjut. Scuderia adalah keluargaku, seperti yang selalu saya katakan sebelumnya. Di sinilah saya ingin mengakhiri karierku,” tutur pembalap dengan nama lengkap Kimi Matias Raikkonen tersebut.

“Sekarang, saya lebih berkomitmen lagi daripada sebelumnya. Saya ingin mengucapkan terima kasih kepada orang-orang yang telah memberi kesempatan ini. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada pendukung saya atas dukungan yang tiada hentinya,” sambungnya. Ketangguhan Ferrari atas penampilan kedua pembalapnya, juga mendapat perhatian khusus dari bos motorsport Mercedes F1 Toto Wolff.

Decky irawan jasri
(ftr)
Berita Terkait
Penunjang Kinerja Profesional...
Penunjang Kinerja Profesional dengan Mobilitas Tinggi
Fasilitasi Anak Hadapi...
Fasilitasi Anak Hadapi Dunia Digital Tanpa Tekanan
Perjuangan Nicky Sonjaya...
Perjuangan Nicky Sonjaya Berdayakan Masyarakat Tuai Hasil Manis
Ingin Bermanfaat buat...
Ingin Bermanfaat buat Orang Lain, Septia Yetri Opani Lakukan Ini
Layanan Teknologi Bantu...
Layanan Teknologi Bantu RS di Vietnam Tangani Pasien Covid-19
5 Tips dan Trik Bekerja...
5 Tips dan Trik Bekerja atau Belajar Produktif di Rumah
Berita Terkini
Kenapa Islam Makhachev...
Kenapa Islam Makhachev Menolak Duel Lawan Ilia Topuria, Takut Kalah?
52 menit yang lalu
7 Petarung UFC Aktif...
7 Petarung UFC Aktif yang Tak Terkalahkan, Salah Satunya Usman Nurmagomedov
1 jam yang lalu
Nonton Final Copa del...
Nonton Final Copa del Rey, Streaming Barcelona vs Real Madrid di VISION+
2 jam yang lalu
Jadwal Live Barcelona...
Jadwal Live Barcelona vs Real Madrid di Final Copa del Rey di RCTI
2 jam yang lalu
Canelo Alvarez Kecam...
Canelo Alvarez Kecam Perkelahian Chris Eubank Jr. vs Conor Benn
3 jam yang lalu
Prediksi Formasi Timnas...
Prediksi Formasi Timnas Indonesia jika Dean Zandbergen Dinaturalisasi
4 jam yang lalu
Infografis
Balas Netanyahu, Pejabat...
Balas Netanyahu, Pejabat Arab Saudi: Pindahkan Israel ke Alaska
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved