Hujan Es Sambut United di Kandang Club Brugge

Rabu, 26 Agustus 2015 - 21:46 WIB
Hujan Es Sambut United...
Hujan Es Sambut United di Kandang Club Brugge
A A A
MANCHESTER - Penampilan Manchester United di Jan Breydel Stadium, Bruges, Belgia akan disambut cuaca buruk. Pemerintah setempat mengabarkan ada kemungkinan hujan deras dan hujan es akan melanda wilayah Bruges, Rabu (26/8/2015) mulai pukul 18.00 waktu Belgia.

United akan menghadapi Club Brugge pada laga kedua playoff Liga Champions 2015/2016, Rabu atau Kamis (27/8/2015) pukul 01.45 WIB. Pasukan Louis van Gaal datang dengan membawa kemenangan 3-1 yang dipetik saat leg pertama di Old Trafford, Selasa (18/8/2015). (Baca juga: Ini Fakta Impresif Club Brugge yang Patut Diwaspadai Rooney Cs).

Pemenang dari laga ini akan mendapat tiket fase grup untuk melengkapi 32 tim yang akan berlaga di fase grup musim ini. Undian pembagian grup akan digelar di Grimaldi Forum, Monaco, Kamis (27/8/2015). Ke-32 tim itu akan dibagi ke dalam 8 grup masing-masing empat tim. (Baca juga: United Gabung Madrid, Arsenal, City, Jika Singkirkan Club Brugge).

Melalui akun resmi Twitter milik MU (@ManUtd), Rabu (26/8/2015), pihak United mengingatkan kepada fans yang datang menyaksikan langsung laga Club Brugge vs MU di Jan Breydel Stadium, untuk melengkapi diri dengan jas hujan atau pakaian penahan bagian tubuh yang terbuka jika terjadi hujan es.

"Pemerintah setempat telah memberitahukan bahwa ada kemungkinan cuaca buruk yang signifikan terjadi. Hujan deras dan hujan es akan terjadi mulai pukul 18.00 waktu Belgia," demikian kicau klub.

"Pintu gerbang stadion akan dibuka lebih cepat dari biasanya sekitar pukul 18.45 waktu setempat. Fans harus mengenakan pakaian yang sesuai," demikian saran United.

Skuat Manchester United vs Club Brugge

Sergio Romero, Sam Johnstone; Daley Blind, Matteo Darmian, Paddy McNair, Luke Shaw, Chris Smalling; Michael Carrick, Marouane Fellaini, Ander Herrera, Juan Mata, Morgan Schneiderlin, Bastian Schweinsteiger, Ashley Young; Memphis Depay, Javier Hernandez, Adnan Januzaj, Wayne Rooney.
(sha)
Berita Terkait
Catat! Jadwal Lengkap...
Catat! Jadwal Lengkap Pertandingan Matchaday 1 Liga Champions 2021/2022
Tandang ke Anfield,...
Tandang ke Anfield, AC Milan Tanpa Ibrahimovic di Liga Champions
Kontra Inter Milan,...
Kontra Inter Milan, Karim Benzema Siap Tebar Ancaman!
Babak Belur! Liverpool...
Babak Belur! Liverpool Tak Berkutik Kena Bantai Napoli 4-1
Catatan Menyedihkan...
Catatan Menyedihkan Liverpool di Final Liga Champions 2022
Dramatis! Gol Menit...
Dramatis! Gol Menit Akhir Joel Matip Menangkan Liverpool Atas Ajax
Berita Terkini
Kejutan! Pangsuma FC...
Kejutan! Pangsuma FC Hancurkan Black Steel FC 4-1, Tantang Bintang Timur Surabaya di Semifinal!
5 jam yang lalu
AHRT Siap Ukir Sejarah...
AHRT Siap Ukir Sejarah Baru di ARRC 2025: Bidik Juara di 3 Kelas!
6 jam yang lalu
Futsal Nation Cup 2025:...
Futsal Nation Cup 2025: Gilvan Quattrick, Bintang Timur Surabaya ke Semifinal usai Bungkam Sadakata United 5-3
7 jam yang lalu
Nonton Laga Tunda LaLiga...
Nonton Laga Tunda LaLiga Villarreal vs Espanyol di VISION+, Perebutan Poin Krusial!
8 jam yang lalu
Indonesia Siap Hadirkan...
Indonesia Siap Hadirkan Ice Ring Airdome Pertama di Asia Tenggara!
8 jam yang lalu
76 Indonesian Downhill...
76 Indonesian Downhill 2025: Ternadi Bike Park Jadi Arena Pertempuran Para Downhiller Elite Indonesia
9 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved