Manajer Puji Tahun Debut Iannone

Jum'at, 28 Agustus 2015 - 17:19 WIB
Manajer Puji Tahun Debut...
Manajer Puji Tahun Debut Iannone
A A A
SILVERSTONE - Pembalap Ducati, Andrea Iannone menuai pujian usai tampil konsisten di belakang Valentino Rossi, Jorge Lorenzo dan Marc Marquez. Rider 26 tahun bisa menjadi kuda hitam di musim mendatang.

Dalam musim pertamanya bersama Ducati, Iannone berhasil beradaptasi dengan 'motor ganas' Desmosedici GP15. Dalam sebelas balapan musim ini, Iannone selalu finis di enam besar.

Prestasi Iannone memancing sang manajer, Carlo Pernat untuk angkat bicara. Menurutnya, Iannone telah menunjukan bakat di tahun pertamanya bersama Ducati.

"Iannone bertindak layaknya pembalap veteran MotoGP. Dia mampu mengatasi masalah dengan baik," kata Pernat dikutip Motorsport, Jumat (28/8/2015).

"Para insinyur tim mendengarkan apa yang dia katakan karena komentarnya selalu akurat. Sembilan dari sepuluh, dia benar tentang apa yang perlu dilakukan pada mesin-nya," lanjut Pernat.

Teranyar, Iannone sukses finis diposisi keempat di belakang Rossi ketika balapan di GP Ceko 2015. Jelang balapan di Sirkuit Silverstone akhir pekan ini, Ducati dilaporkan kembali meng-upgrade motor Iannone. (Baca juga : Latihan Tertutup di Misano Bikin Iannone Makin Pede)
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0786 seconds (0.1#10.140)