Di Liga Lain, Chelsea Sudah Game Over

Minggu, 30 Agustus 2015 - 10:50 WIB
Di Liga Lain, Chelsea Sudah Game Over
Di Liga Lain, Chelsea Sudah Game Over
A A A
LONDON - Jose Mourinho sedikit putus asa melihat penampilan Chelsea di kompetisi Liga Inggris musim ini. Pelatih yang dikenal julukan Spesial One menyebut peluang The Blues mempertahankan mahkota juara akan tertutup jika John Terry dkk bermain di liga lain.

Pernyataan itu bernada pesimistis itu muncul menyusul kekalahan 1-2 atas Crystal Palace 2-1 di Stamford Bridge, Sabtu (29/8/2015) malam WIB. Akibat hasil minor tersebut, Chelsea berada di peringkat ke-13 karena mereka hanya mampu mengumpulkan empat poin dari empat pertandingan terakhir di Liga Inggris.

Tak hanya itu, Chelsea juga mempunyai catatan buruk dalam segi pertahanan mereka. Pasalnya dalam empat pertandingan, gawang yang dikawal Thibaut Courtois sudah kebobolan sembilan gol dan ini seperti mengulang prestasi buruk mereka pada 1971-1972. (Baca juga: Empat Fakta Menarik di Pertandingan Liga Inggris, Sabtu Malam)

"Empat poin dalam empat pertandingan adalah awal yang sangat buruk. Di liga lain saya akan mengatakan game over. Di Liga Premier saya tidak mengatakan game over," ungkap Mourinho seperti dikutip BBC Sport, Minggu (30/8/2015).

Saat ini juara bertahan Liga Inggris terpaut delapan poin di belakang pemimpin klasemen sementara Manchester City di mana mereka mampu menjaga rekor tak terkalahkan dalam empat pertandingan terakhir.

"Kami terpaut delapan poin dari pimimpin klasemen sementara City. Ini adalah Liga Premier dan saya pikir itu semakin lebih sulit dari sebelumnya," tutup Mourinho.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5173 seconds (0.1#10.140)