Marquez Deg-degan Bersaing dengan Rossi
A
A
A
SILVERSTONE - Sudah bukan rahasia umum lagi bahwa Marc Marquez kagum dengan Valentino Rossi. Pembalap dari tim Repsol Honda itu bahkan mengaku senang karena bisa mewujudkan mimpi bersaing dengan idolanya tersebut
Pada 2013 dan 2014 Marquez sukses mengalahkan Rossi dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP. Kini keduanya kembali bersaing, namun untuk sementara Rossi lebih unggul dari penggemar beratnya tersebut.
"Saya masih 22 tahun. Sedangkan Valentino sudah menjalani grand prix selama 20 tahun. Saya masih ingat saat menonton penampilannya di televisi. Pertama kali melihatnya yakni saat saya masih berusia lima tahun," ucap Marquez yang dikutip dari BBC.
"Tahun ini Valentino memperlihatkan kecepatan yang sangat bagus. Bersaing dengannya merupakan mimpi yang jadi kenyataan," tambahnya.
Minggu (30/8/2015) Marquez, Rossi serta pembalap lainnya akan tampil di Sirkuit Silverstone Inggris. Saat memulai balapan, Marquez berdiri di posisi terdepan. Pada kualifikasi, Sabtu (29/8/2015) ia mengukir waktu terbaik 2 menit 0.234 detik.
Sementara Rossi, ia berada di belakang Marquez, Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa. Pada kualifikasi kemarin, The Doctor hanya mengukir waktu 2 menit 0.947 detik. (Baca juga: Marquez Cetak Rekor Pole Position di Silverstone)
Pada 2013 dan 2014 Marquez sukses mengalahkan Rossi dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP. Kini keduanya kembali bersaing, namun untuk sementara Rossi lebih unggul dari penggemar beratnya tersebut.
"Saya masih 22 tahun. Sedangkan Valentino sudah menjalani grand prix selama 20 tahun. Saya masih ingat saat menonton penampilannya di televisi. Pertama kali melihatnya yakni saat saya masih berusia lima tahun," ucap Marquez yang dikutip dari BBC.
"Tahun ini Valentino memperlihatkan kecepatan yang sangat bagus. Bersaing dengannya merupakan mimpi yang jadi kenyataan," tambahnya.
Minggu (30/8/2015) Marquez, Rossi serta pembalap lainnya akan tampil di Sirkuit Silverstone Inggris. Saat memulai balapan, Marquez berdiri di posisi terdepan. Pada kualifikasi, Sabtu (29/8/2015) ia mengukir waktu terbaik 2 menit 0.234 detik.
Sementara Rossi, ia berada di belakang Marquez, Jorge Lorenzo dan Dani Pedrosa. Pada kualifikasi kemarin, The Doctor hanya mengukir waktu 2 menit 0.947 detik. (Baca juga: Marquez Cetak Rekor Pole Position di Silverstone)
(bep)