40 Hari Lagi Valentino Rossi Geser Mantan Juara Tiga Kelas

Sabtu, 05 September 2015 - 16:35 WIB
40 Hari Lagi Valentino...
40 Hari Lagi Valentino Rossi Geser Mantan Juara Tiga Kelas
A A A
TAVULLIA - Kemenangan Valentino Rossi di GP Inggris pekan lalu, berhasil menempatkannya dalam daftar sepuluh pembalap tertua yang memenangkan balapan di kelas utama MotoGP. Juara dunia sembilan kali itu hanya membutuhkan 40 hari lagi untuk menggeser posisi Phil Read.

Itu adalah kemenangan keempat musim ini untuk pembalap asal Italia. Jika Rossi mampu menaklukan Grand Prix Jepang pada 11 Oktober mendatang, maka ia akan bergerak ke posisi sembilan dengan menggeser posisi juara tiga kelas (125cc, 250cc, dan 500cc).

Baca juga: Valentino Rossi Primadona Akhir Pekan

Berikut sedikit fakta menarik tentang Rossi di Silverstone seperti dikutip MotoGP, Sabtu (5/9/2015)

1. Fergus Anderson (GBR) 44 tahun 237 hari (500cc) di Spanyol pada 1953

2. Jack Findlay (AUS) 42 tahun 85 hari (500cc) di Austria pada 1977

3. Les Graham (GBR) 41 tahun 21 (500cc) di Spanyol pada 1952

4. Jack Ahearn (AUS) 39 tahun 327 hari (500cc) di Finlandia pada 1964

5. Harold Daniell (GBR) 39 tahun 240 hari (500cc) di Inggris pada 1949

6. Frantisek Stastny (CZE) 38 tahun 247 hari (500cc) di Jerman pada 1966

7. Nello Pagani (ITA) 37 tahun 328 hari (500cc) di Nations pada 1949

8. Troy Bayliss (AUS) 37 tahun 213 hari MotoGP di Valencia pada 2006

9. Phil Read (GBR) 36 tahun 235 hari (500cc) di Republik pada 1975

10. Valentino Rossi (ITA) 36 tahun 195 hari MotoGP di Inggris pada 2015
(rus)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0605 seconds (0.1#10.140)