Gigi Buffon, Gak Ade Matinye!

Senin, 07 September 2015 - 14:57 WIB
Gigi Buffon, Gak Ade...
Gigi Buffon, Gak Ade Matinye!
A A A
PALERMO - Gianluigi 'Gigi' Buffon pantas menyandang predikat legendaris timnas Italia. Kiper kelahiran Carrara, Italia, 28 Januari 1978, itu melengkapi 150 penampilannya di timnas saat membawa Gli Azzuri menang 1-0 atas Bulgaria pada kualifikasi Piala Eropa 2016 Grup H, di Stadio Renzo Barbera, Palermo, Senin (7/9/2015) dini hari WIB.

Laga itu menjadi bersejarah bagi Gigi. Tak hanya menjadi pemain Italia yang mencatat penampilan terbanyak, juga membawa Italia lolos ke putaran final Piala Eropa 2016 di Prancis, 10 Juni–10 Juli 2016. Italia memuncaki kalsemen sementara Grup H dengan 18 angka. (Baca juga: Italia Pastikan Satu Tempat di Putaran Final Piala Eropa)

Buffon unggul atas Fabio Cannavaro (aktif 1997–2010) yang membuat 136 pertandingan berkostum Gli Azzurri, atau Paolo Maldini (aktif 1988–2002) dengan 126 laga. Sepertinya rekor itu akan sulit dipecahkan, lantaran selain masih aktif sebagai pemain timnas dan menyandang ban kapten, pesaing Buffon yang masih aktif juga berjarak jauh. Andrea Pirlo yang masih menjadi bagian skuat Gli Azzurri baru mencetak 116 laga.

Penampilan Buffon memang gak ade matinye. Sejumlah penyelamatan yang dilakukan Buffon saat melawan Bulgaria juga memastikan Italia cleansheet (tak kebobolan) dua laga beruntun. Sebelumnya, Italia menang 1-0 atas Malta. Sepanjang kariernya dia mencetak 62 cleansheet.

"Hal yang baik adalah bahwa penyelamatan saya membantu kemenangan tim dan mendapatkan tiga poin. Kami bermain bagus, menang, dan menguasai klasemen grup, "kata Buffon kepada Rai Sport. "Kami menjaga cleansheet. Tim yang punya target tinggi harus sedikit kebobolan," imbuh pemain yang melakoni debut internasional pada 29 Oktober 1997, saat berusia 19 tahun.

Caps Terbanyak Timnas Italia

1. Gianluigi Buffon (kiper) 1997–kini 150
2. Fabio Cannavaro (bek) 1997–2010 136
3. Paolo Maldini (bek) 1988–2002 126
4. Andrea Pirlo (gelandang) 2002–kini 116
5. Dino Zoff (kiper) 1968–1983 112
(sha)
Berita Terkait
Dua Klub Inggris Tempati...
Dua Klub Inggris Tempati Tahta Klub Sepakbola Terkaya Dunia, Ini Analisa Pengamat
Kapan Persisnya Liverpool...
Kapan Persisnya Liverpool Akan Menjuarai Liga Primer Tahun Ini, Simak Analisa Berikut
Dipepet Lazio, Apakah...
Dipepet Lazio, Apakah Juventus Akan Kembali Juara Liga Italia Tahun Ini, Simak Analisa Berikut
Bintang Muda MU Ini...
Bintang Muda MU Ini Bagikan Paket Sembako dan Puluhan Miliar untuk Korban Covid-19
Lanjutan Story of Kale,...
Lanjutan Story of Kale, Ini 5 Alasan Story of Dinda Bukan Film Cinta Biasa
Curhat Bareng Raden...
Curhat Bareng Raden Rauf, Dapatkan Solusi Plus Hadiah Menarik
Berita Terkini
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
5 jam yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
5 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
6 jam yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
6 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
7 jam yang lalu
Pamer Cincin Mewah,...
Pamer Cincin Mewah, Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Sudah Halal?
8 jam yang lalu
Infografis
Simak! Ini 4 Cara Membersihkan...
Simak! Ini 4 Cara Membersihkan Sikat Gigi agar Bebas Kuman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved