Fakta Menarik Jelang Grand Prix MotoGP Aragon 2015

Senin, 21 September 2015 - 06:31 WIB
Fakta Menarik Jelang...
Fakta Menarik Jelang Grand Prix MotoGP Aragon 2015
A A A
ARAGON - Seri balap MotoGP dan Moto2 ke-14 bakal berlangsung di Sirkuit Aragon dalam ajang Gran Premio de Aragon Movistar, 27 September mendatang. Ada sejumlah fakta menarik yang tersaji sebelum para rider berlaga di sirkuit sepanjang 5,078 km tersebut.

Situs MotoGP, Minggu (20/9/2015) melansir, ada sepuluh fakta menarik yang terangkum sepanjang sejarah Aragon menggelar balapan MotoGP dan Moto2. Berikut Sindonews merangkumnya:

100 - Alvaro Bautista akan membuat penampilan ke-100 di kelas MotoGP saat berlaga di Aragon. Sebanyak 99 kali ia tampil bersama tiga tim berbeda yakni Suzuki 32 kali, Honda (54), dan Aprilia (13).

23 - Kemenangan Marc Marquez di Misano membuatnya sudah 23 kali berdiri di puncak podium di kelas MotoGP. Pembalap Repsol Honda itu hanya kurang satu untuk menyamai prestasi tiga kali juara dunia 500cc, Wayne Rainey.

22 tahun 252 hari - Scott Redding jadi pembalap Inggris termuda yang mampu menyelesaikan balapan di podium MotoGP sejak Gary Lingham finish ketiga di GP Belgia pada tahun 1979. Redding berusia 22 tahun 252 hari saat menyabet posisi ketiga di San Marino lalu.

12 - Pembalap Moto2 Johann Zarco sukses menyabet 12 podium berturut-turut saat memenangkan Grand Prix San Marino kemarin. Satu-satunya pembalap yang memiliki kemenangan beruntun di kelas menengah adalah Max Biaggi yang mampu mencetak 17 podium beruntun sejak musim 1995 & 1996 di kelas 250 cc.

6 tahun - Valentino Rossi tercatat masih absen memenangkan balapan MotoGP di salah satu sirkuit Spanyol selama enam tahun lebih. Terakhir ia menang saat menguasai Grand Prix Catalunya 2009 lalu.

6 - Johann Zarco sukses merebut kemenangan keenamnya di Moto2 saat berlaga di Grand Prix San Marino kemarin. Jumlah tersebut jadi yang paling banyak ditorehkan pembalap Prancis selama satu musim.

4 - Posisi keempat yang didapat Loris Baz di Grand Prix San Marino jadi prestasi terbaik dari pembalap Prancis di kelas MotoGP sejak Randy De Puniet yang menyelesaikan balapan di posisi empat dalam Grand Prix Catalunya 2010 lalu.

4 - Setelah kecelakaan Jorge Lorenzo di Misano, ada empat pembalap di kelas MotoGP yang mampu mencetak poin di seluruh balapan 2015 yakni Valentino Rossi, Andrea Iannone, Bradley Smith dan Danilo Petrucci.

4 - Empat pabrik tim satelit berhasil mengirimkan pembalapnya finish di podium pada tahun 2015: Monster Yamaha Tech 3 mengirim Bradley Smith; Estrella Galicia 0,0 Marc VDS mengirim Scott Redding; Octo Pramac Racing mengirim Danilo Petrucci; dan terakhir LCR Honda Team mengirim Cal Crutchlow.

3 - Kemenangan Johann Zarco di San Marino membuatnya telah memenangkan tiga balapan terakhir. Prestasi terbaik yang diukir pembalap Prancis bisa memenangkan tiga balapan dari semua kelas balap.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1723 seconds (0.1#10.140)