ManCity Bukan Tim Gagal Liga Champions

Rabu, 30 September 2015 - 15:33 WIB
ManCity Bukan Tim Gagal Liga Champions
ManCity Bukan Tim Gagal Liga Champions
A A A
MONCHENGLADBACH - Pelatih Manchester City, Manuel Pellegrini menolak timnya dianggap gagal bersinar pada era kepemimpinannya selama mengikuti ajang Liga Champions. Performa tim berjuluk The Citizens itu sempat dipertanyakan, sesudah dibungkam Barcelona pada babak 16 besar beberapa musim kemarin dan yang terbaru City takluk oleh Juventus di laga pembuka penyisihan Grup D Liga Champions 2015/2016 dua pekan sebelumnya.

Meski belum mampu berbicara banyak di Eropa, tapi pelatih asal Chile itu yakin skuatnya kini jauh lebih baik dibandingkan saat dikalahkan Barca. "Sekali lagi, saya harus mengulang jawaban yang sama untuk pertanyaan yang sama. Saya pikir kami tidak gagal di Eropa," jelas Pellegrini dilansir Sportsmole, Rabu (30/9/2015).

(Baca juga berita lengkap seputar Liga Champions 2015/2016 di sini)

Mantan pelatih Real Madrid itu juga mengklaim ManCity adalah tim yang punya kualitas untuk tetap melaju ke babak selanjutnya. Tapi sayang, City selalu gagal saat melawan tim terbaik dunia sebut Pellegrini. "Kami mengetahui caranya untuk menang di Eropa. Itu sebabnya kami selalu tampil di Liga Champions dalam dua musim terakhir," sambungnya.

"Kami juga pernah mengalahkan Bayern Muenchen dua kali. Tahun lalu, kami berada dalam situasi yang rumit dan kami memenangkan laga dua leg kontra AS Roma dan menekuk Bayern di kandang sendiri. Jadi kami sudah punya pengalaman dan tahu cara melakukannya," tutupnya.

Setelah tersungkur di laga pembuka, ManCity berpeluang bangkit saat menyambangi kandang wakil Jerman, Borussia Moenchengladbach di Borussia Park, Kamis (1/10) dini hari nanti WIB. Kemenangan jadi hal mutlak yang diraih demi tetap bersaing di Grup D Liga Champions 2015/2016.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4459 seconds (0.1#10.140)