Hari Ini, Liverpool Resmikan Klopp

Kamis, 08 Oktober 2015 - 02:06 WIB
Hari Ini, Liverpool...
Hari Ini, Liverpool Resmikan Klopp
A A A
LIVERPOOL - Pengangkatan Juergen Klopp sebagai pelatih Liverpool kian dekat. Menurut laporan DailyStar, Kamis (8/10/2015), tepat pada hari ini (waktu setempat), klub yang bermarkas di Anfiled bakal meresmikan pria bertopi tersebut sebagai pelatih baru The Reds.

Kedatangan Klopp ke Inggris semakin diperkuat dengan pemberitaan yang dikeluarkan Reuters. Dalam laporannya mereka menulis bahwa mantan pelatih Borussia Dortmund tengah dalam pembicaraan lanjutan dengan Presiden Fenway Sports Group Mike Gordon dan Chief Executive Liverpool Ian Ayre. Karenanya Klopp rela terbang ke Inggris demi menyelesaikan negosiasi tersebut.

Rumor kedatangan Klopp semakin berhembus kencang dalam beberapa hari ini. Terlebih salah satu pesaing terkuatnya yakni Carlo Ancelotti telah menyatakan kepada wartawan bahwa ia baru akan kembali bekerja sebagai pelatih pada musim depan.

"Saya menikmati waktu saya sekarang. Tapi, tentu saja, saya ingin kembali untuk mengelola sebuah klub. Namun sekali lagi saya katakan, saya ingin mengambil waktu untuk beristirahat, tapi musim depan saya siap," terang Ancelotti kepada wartawan.

Kendati belum ada pernyataan resmi dari kedua belah pihak. Namun Klopp diketahui telah sepakat untuk menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun bersama Liverpool. (Baca juga: Pekan Ini, Liverpool Resmikan Kedatangan Klopp)

Akankah mantan arsitek Borussia Dortmund ini membawa dua asisten kepercayaan yang selalu membantunya semasa mengabdi pada Der Borussen – julukan Borussia Dortmund? Zeljko Buvac, dan Peter Krawietz merupakan sosok yang menopang karier Klopp ketika membesut Dortmund.

Bahkan, ikatan persahabatan yang terjalin antara Klopp, Buvac, serta Krawietz telah terbangun sejak 14 tahun silam, ketika pelatih berkebangsaan Jerman tersebut menahkodai Mainz dan Dortmund. Di bawah arahan ketiga juru taktik itu, Dortmund meraup gelar Bundesliga, Piala Jerman, dan Piala Super Jerman. Tidak hanya berjaya di Jerman.

Trisula solid yang mengantarkan Mainz mengamankan satu tiket kualifikasi Piala UEFA 2005/2006 tersebut pun sukses mengembalikan taring The Borussian di kancah Eropa. Puncaknya terjadi pada musim 2012/2013, sewaktu Matt Hummels, dan kolega berhasil menembus babak final Liga Champions. (Baca juga: Terbang ke Liverpool, Juergen Klopp Siap Bawa Gerbong)
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1003 seconds (0.1#10.140)