Linda Catat Rekor Buruk Hadapi Pemain China

Kamis, 22 Oktober 2015 - 11:26 WIB
Linda Catat Rekor Buruk...
Linda Catat Rekor Buruk Hadapi Pemain China
A A A
PARIS - Hasil buruk belum bisa dihindari pebulu tangkis putri, Linda Wenifanteri. Tampil di Prancis Terbuka, Linda langsung tersisih di babak pertama usai ditaklukan pemain China, Li Xuerui.

Penampilan Linda memang masih belum dalam penampilan terbaiknya. Linda kalah dua gim langsung 14-21, 14-21 hanya dalam waktu 32 menit.

“Dari awal dia sudah siap nyerang. Hampir semua pukulan saya sudah diantisipasi. Saya selalu keduluan terus. Saya tidak diberi kesempatan sama lawan untuk menyerang,” kata Linda mengenai pertandingannya seperti dilansir Badmintonindonesia, Kamis (22/10/2015).

Dengan kekalahan ini, Linda menambah rekor kekalahan dari Xuerui. Dari enam pertemuannya, Linda baru menang sekali dan kekalahan ini menjadi kekalahan kedua berturut-turut setelah di Denmark Terbuka pekan lalu.

Selesai dari French Open Super Series 2015, Linda dijadwalkan untuk meneruskan perjalanan ke Bitburger Badminton Open Grand Prix Gold 2015. Linda berharap performanya bisa terus membaik dan mencapai hasil yang maksimal.

“Setelah ini lanjut ke Bitburger, tapi masih belum tahu akan seperti apa. Mungkin nanti diskusi dulu lebih lanjut, apa yang harus dipersiapkan dalam waktu kurang dari satu minggu ini,” ujar Linda.

Meski harus kehilangan Linda di babak pertama, Indonesia masih memiliki satu wakil tunggal putri yang bertahan. Maria Febe Kusumastuti melaju ke babak dua usai mengalahkan Beatriz Corrales, Spanyol, 19-21, 21-12 dan 21-17.

Selanjutnya di babak dua, Febe akan berhadapan dengan pemain Malaysia, Tee Jing Yi. Pertemuan ini akan menjadi yang pertama bagi Febe dan Tee. Di arena pertandingan, mereka sama-sama belum pernah saling berhadapan.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0459 seconds (0.1#10.140)