Ditaksir Madrid, Ranieri Patok Harga Selangit untuk Top Skor Liga Primer Inggris

Selasa, 27 Oktober 2015 - 15:29 WIB
Ditaksir Madrid, Ranieri...
Ditaksir Madrid, Ranieri Patok Harga Selangit untuk Top Skor Liga Primer Inggris
A A A
LEICESTER - Pelatih Leicester City Claudio Ranieri mengakui cepat atau lambat dirinya akan kehilangan pemain bintangnya. Mantan pelatih Juventus itu dapat memahami spekulasi Jamie Vardy yang dikaitkan dengan Real Madrid.

Mantan penyerang Fleetwood Town (2011–2012) itu telah mencetak 10 gol di Liga Primer Inggris untuk The Foxes, julukan Leicester, sekaligus menempatkan dirinya sebagai top skor sementara. Unggul empat gol atas Sergio Aguero (Manchester City), Alexis Sanchez (Arsenal), serta Georginio Wijnaldum (Newcastle United) yang mengemas enam gol.

Nah, melihat catatan mentereng itu, Madrid berencana memboyong Vardy ke Santiago Bernabeu. Ranieri menyatakan tak akan menghalangi kepergian Vardy, namun tidak akan menjual murah pemainnya itu jika Los Blancos serius ingin mendatangkannya.

"Hal ini penting. Vardy menikmati keberadaannya di sini hingga saya bisa memahami jika dia ingin pergi dan ingin berkarier di klub besar. Tapi, dia akan berharga mahal," kata Ranieri seperti dikutip Leicester Mercury.

"Jika Real Madrid atau klub besar lain ingin membelinya, mereka harus punya uang untuk memboyongnya," imbuh Ranieri. "Tapi, saat ini tidak banyak tim bisa membelinya. Dia sangat senang di sini. Yang jelas, kami tidak ingin menjualnya."

Selain Vardy, Madrid juga terus dikaitkan dengan gelandang Lazio Lucas Biglia. Namun, kabar terakhir menyebutkan Lazio menolak proposal Los Blancos senilai 18 juta pounds (Rp377 miliar) untuk memboyong Biglia ke Santiago Bernabeu.

Sementara itu, Ranieri berencana tidak menurunkan Vardy saat Leicester City dijamu Hull City pada babak 16 besar Piala Liga Inggris atau Capital One 2015/2016 di KC Stadium, Selasa (27/10/2105) atau Rabu (28/10/2105) pukul 02.45 WIB. Ranieri sengaja menyimpan pemain kelahiran Sheffield, Inggris, 11 Januari 1987, itu untuk fokus tampil di Liga Primer. (Baca juga: Jadwal Babak 16 Besar Capital One Cup, 27-28 Oktober 2015)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0483 seconds (0.1#10.140)