Jika Dipecat Chelsea, Madrid Selalu Siap Tampung Mourinho
A
A
A
MADRID - Jose Mourinho sepertinya tidak usah ambil pusing bila dirinya memang dipecat Chelsea, pasalnya ada dua klub raksasa Eropa yang siap menampung pelatih berjuluk The Special One tersebut. Salah satunya adalah Real Madrid yang diyakini Alvaro Arbeloa akan selalu membuka pintu kembali buat Mou ke Ibukota Spanyol. Los Blancos -julukan Madrid- memang bukan tim yang asing lagi buat pelatih asal Portugal itu.
(Baca Juga: Mourinho Menuju PSG jika Dipecat Chelsea)
Pada periode tahun 2010 dan 2013, Mourinho pernah sukses membawa Madrid meraih gelar La Liga Spanyol dan Copa del Rey sebelum mengakhiri karirnya dengan puasa gelar di musim terakhir. Mou kemudian melanjutkan karirnya bersama Chelsea untuk membuat kubu London itu berjaya di Liga Inggris. Tapi musim ini semuanya tidak berjalan lancar buat The Only One, pasalnya Chelsea terseok-seok hingga pekan ke 11.
Di tengah ancaman pemecatan, Arbeloa yakin Madrid siap memberikan tempat kembali buat Mou. "Saat tahun pertama Jose Mourinho di Madrid, dia ibarat rompi anti peluru untuk para pemain. Jika ada pemain yang jadi sasaran kritik keras, maka dia (Mou) adalah orang pertama yang membelanya," ucap Arbeloa dilansir Espana.
"Dia bertarung bersama para pemain menghadapi jadwal padat, lawan tangguh ataupun wasit jika dirasa tidak berlaku adil buat Madrid. Ia selalu membela kepentingan tim dan mungkin sosoknya adalah salah satu pelatih hebat sepanjang sejarah. Itulah mengapa ia sempurna buat klub," sambungnya.
(Baca Juga: Bakal Dipecat, Mourinho Banjir Dukungan)
Arbeloa juga menambahkan bahwa Mou adalah pelatih yang selalu mampu membuat para pemain menunjukkan permainan terbaiknya untuk membuatnya layak kembali lagi ke Madrid. "Saya pernah mengatakan sebelumnya dan saya akan selalu berkata: 'Ye, kenapa tidak membuat Mou kembali?. Ada banyak orang yang menunggunya untuk gagal, tapi banyak juga yang menanti kesuksesannya. Saya pikir pintu Madrid selalu terbuka untuknya," tutup bek veteran asal Spanyol itu.
(Baca Juga: Mourinho Menuju PSG jika Dipecat Chelsea)
Pada periode tahun 2010 dan 2013, Mourinho pernah sukses membawa Madrid meraih gelar La Liga Spanyol dan Copa del Rey sebelum mengakhiri karirnya dengan puasa gelar di musim terakhir. Mou kemudian melanjutkan karirnya bersama Chelsea untuk membuat kubu London itu berjaya di Liga Inggris. Tapi musim ini semuanya tidak berjalan lancar buat The Only One, pasalnya Chelsea terseok-seok hingga pekan ke 11.
Di tengah ancaman pemecatan, Arbeloa yakin Madrid siap memberikan tempat kembali buat Mou. "Saat tahun pertama Jose Mourinho di Madrid, dia ibarat rompi anti peluru untuk para pemain. Jika ada pemain yang jadi sasaran kritik keras, maka dia (Mou) adalah orang pertama yang membelanya," ucap Arbeloa dilansir Espana.
"Dia bertarung bersama para pemain menghadapi jadwal padat, lawan tangguh ataupun wasit jika dirasa tidak berlaku adil buat Madrid. Ia selalu membela kepentingan tim dan mungkin sosoknya adalah salah satu pelatih hebat sepanjang sejarah. Itulah mengapa ia sempurna buat klub," sambungnya.
(Baca Juga: Bakal Dipecat, Mourinho Banjir Dukungan)
Arbeloa juga menambahkan bahwa Mou adalah pelatih yang selalu mampu membuat para pemain menunjukkan permainan terbaiknya untuk membuatnya layak kembali lagi ke Madrid. "Saya pernah mengatakan sebelumnya dan saya akan selalu berkata: 'Ye, kenapa tidak membuat Mou kembali?. Ada banyak orang yang menunggunya untuk gagal, tapi banyak juga yang menanti kesuksesannya. Saya pikir pintu Madrid selalu terbuka untuknya," tutup bek veteran asal Spanyol itu.
(akr)