Zola Naksir Tangani Chelsea

Rabu, 04 November 2015 - 00:48 WIB
Zola Naksir Tangani...
Zola Naksir Tangani Chelsea
A A A
LONDON - Gianfranco Zola bermimpi kembali ke Chelsea tapi bukan sebagai pemain melainkan pelatih The Blues di masa depan. Maklum jika pria bertubuh mungil tersebut memimpikan kembali ke Stamford Brigde, sebab masa depan Jose Mourinho tengah berada di ujung tanduk lantaran pelatih berkebangsaan Portugal itu hanya membukukan sembilan kemenangan dari 17 pertandingan terakhirnya di semua kompetisi.

Zola sendiri diketahui merupakan mantan pemain yang pernah membela Chelsea pada 1996-2003. Sejak memutuskan untuk meninggalkan olahraga sepak bola (pensiun), dia mulai menjajal pekerjaannya sebagai pelatih.

Tetapi ketika masa depan Mourinho mulai ramai dibicarakan sejumlah media di Inggris, pria kelahiran Oliena, 5 Juli 1966 itu tertarik untuk kembali ke Stamford Brigde. "Mimpi saya bisa kembali ke Stamford Bridge. Mari kita katakan ini sebagai ambisi saya, karena saya ingin menjadi pelatih Chelsea di masa depan. Namun saya menyadari bahwa saya perlu untuk meningkatkan cv saya sebagai pelatih jika saya ingin ke sana," ungkap Zola seperti dikutip dari laman Four-four Two, Rabu (4/11/2015).

Zola saat ini tengah menimba ilmu untuk menjadi pelatih terbaik dengan membesut tim asal Qatar, Al-Arabi. Pria yang dikenal sebagai pencetak gol tendangan bebas kelima terbaik sepanjang sejarah Serie A dengan 20 gol mengaku, hasilnya akan terlihat dalam waktu dekat.

"Saya bekerja keras untuk mencapai tujuan ini dan Qatar telah membantu saya banyak dalam hal ini. Saya mencoba untuk membuat posisi saya bermain sepak bola dengan cara yang saya ingin melihat pertandingan yang dimainkan. Saya telah membuat awal yang kecil bersama Al-Arabi dan saya yakin hasilnya akan terlihat dalam waktu dekat."

Mengenai nasib Mourinho, Zola tidak yakin keterpurukan yang tengah dialami akan berlanjut. Pasalnya, karakter para pemain yang berada dalam skuat cukup baik untuk mengembalikan reputasi tim.

"Klub ini memiliki sejarah yang baik dan mereka bisa mengembalikan nasib mereka. Sebuah hasil yang baik di pertandingan Liga Champions melawan Dynamo Kiev dan di liga Inggris akan mengembalikan moral para pemain," tutup Zola.
(akr)
Berita Terkait
Chelsea Ditahan Imbang...
Chelsea Ditahan Imbang Burnley 2-2
Keuangan Chelsea Karut-Marut,...
Keuangan Chelsea Karut-Marut, Ini Cara Thomas Tuchel Semangati Pasukannya
Keok Dari Dinamo Zagreb,...
Keok Dari Dinamo Zagreb, Chelsea Derita Tiga Kekalahan Tandang Beruntun
Momen Arsenal Permalukan...
Momen Arsenal Permalukan Chelsea 5-0 Tanpa Balas
Kalahkan Watford, Chelsea...
Kalahkan Watford, Chelsea Jaga Peluang Lolos di Liga Champions
Willian Dapat Tawaran...
Willian Dapat Tawaran dari 2 Klub Liga Premier Inggris
Berita Terkini
6 Petarung UFC Terkena...
6 Petarung UFC Terkena Skorsing Medis: Michael Chandler 60 Hari, Alexander Volkanovski 45 Hari!
2 jam yang lalu
Misteri Keyakinan Alex...
Misteri Keyakinan Alex Pereira: Perjalanan Spiritual di Balik Oktagon, Benarkah Mualaf?
3 jam yang lalu
Biodata dan Agama Oleksandr...
Biodata dan Agama Oleksandr Gvozdyk, Petinju Ukraina Penantang Anthony Hollaway yang Menggemparkan
3 jam yang lalu
Ambisi Nova Arianto...
Ambisi Nova Arianto di Piala Dunia U-17 2025: Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos Fase Gugur!
4 jam yang lalu
Daftar Liga Terbaik...
Daftar Liga Terbaik di Asia dan ASEAN 2025: Arab Saudi Teratas, Indonesia Ditelikung Kamboja!
5 jam yang lalu
Pamer Cincin Mewah,...
Pamer Cincin Mewah, Georgina Rodriguez dan Cristiano Ronaldo Sudah Halal?
5 jam yang lalu
Infografis
Preview Manchester City...
Preview Manchester City vs Chelsea: Peluang Lengkapi Pesta Juara
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved