Swedia Unggul, Gerbang Menuju Piala Eropa Kian Dekat

Rabu, 18 November 2015 - 03:24 WIB
Swedia Unggul, Gerbang...
Swedia Unggul, Gerbang Menuju Piala Eropa Kian Dekat
A A A
COPENHAGEN - Denmark makin menjauh dari gerbang Piala Eropa 2016. Pada pertandingan leg kedua playoff memperebutkan tiket ke Prancis, tuan rumah lebih dulu tertinggal di interval pertama dengan skor 0-1 setelah Zlatan Ibrahimovic menggetarkan gawang Kasper Schmeichel di menit 19. Dengan demikian, agregat menjadi 1-3.

Gol tersebut membuat peluang Denmark merebut tiket Piala Eropa 2016 semakin tipis. Mereka setidaknya harus menjebol gawang Swedia tiga gol tanpa kebobolan.

Pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Copenhagen, Rabu (18/11/2015), Swedia yang menang tipis di leg pertama langsung mengambil inisiatif melakukan serangan. Baru pada menit 19 kran gol mereka terbuka setelah Ibrahimovic menjebol gawang Denmark usai menerima umpan silang dari Kallstrom.

Unggul satu gol tak membuat tim tamu mengubah strateginya. Mereka tetap menerapkan permainan menyerang, sebaliknya pemain tuan rumah justru kehilangan kepercayaan dirinya lantaran beberapa kali peluang emas gagal dimanfaatkan dengan baik.

Hingga interval pertama, skor 0-1 tak berubah untuk kemenangan Swedia.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1217 seconds (0.1#10.140)