Tahun 2026, Peserta Piala Dunia 40 Tim

Kamis, 03 Desember 2015 - 18:07 WIB
Tahun 2026, Peserta Piala Dunia 40 Tim
Tahun 2026, Peserta Piala Dunia 40 Tim
A A A
ZURICH - Proses reformasi FIFA menyentuh Piala Dunia. FIFA akan menambah jumlah kontestan pesta sepak bola sejagat itu menjadi 40 tim dari semula 32 pada tahun 2026. Usulan itu dibahas oleh Komite Eksekutif (Exco) FIFA, dalam rapat di Zurich, Kamis (3/12/2105).

Langkah ini akan menjadi perubahan besar FIFA. Jika usulan itu terealisasi, maka Piala Dunia yang semula diikuti 32 negara akan bertambah delapan kontestan. Jumlah hari penyelenggaraan yang semula berlangsung 31 hari dengan total 96 pertandingan juga akan membengkak.

Cara yang paling mungkin menampung delapan tim tambahan, yakni pada fase pertama akan terdiri dari delapan grup dengan masing-masing grup diisi lima tim. Dua tim teratas akan lolos ke babak 16 besar. Nah, dengan sistem itu, akan ada tambahan empat laga di setiap grup, atau total tambahan 32 pertandingan.

Usulan ini disebut-sebut sebagai pemanis dalam Kongres FIFA, untuk membujuk anggota menyetujui paket reformasi, termasuk masa jabatan 12 tahun untuk anggota Exco FIFA. Usulan peserta Piala Dunia sebanyak 40 tim awalnya diungkap oleh mantan Presiden UEFA yang kini menjalani sanksi tak boleh berkecimpung di sepak bola Michel Platini pada tahun 2013.

Namun, pembagian jatah wakil Benua akan menjadi diskusi yang panas. Sebab, sejauh ini dengan 13 tiket yang dimiliki Benua Eropa sudah membuat kecemburuan. Apalagi jumlah itu bertambah di Piala Dunia 2018, dimana Rusia mendapat tiket langsung sebagai tuan rumah.

Saat ini wakil Benua Afrika mendapat jatah lima tiket, Asia (4,5), Eropa (13), Amerika Utara, Tengah, dan Karibia atau Concacaf (3,5), Oceania (0,5), Amerika Selatan atau Conmebol (4,5), plus negara tuan rumah.

Perkembangan Jumlah Peserta Piala Dunia
1930 13 Tim
1934 16 Tim
1938 15 Tim
1950 13 Tim
1954-1978 16 Tim
1982-1994 24 Tim
1998-2022 32 Tim
2026- 40 Tim
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2588 seconds (0.1#10.140)