Preview Juventus vs Fiorentina: Pertaruhan Nasib di Papan Klasemen

Minggu, 13 Desember 2015 - 15:11 WIB
Preview Juventus vs Fiorentina: Pertaruhan Nasib di Papan Klasemen
Preview Juventus vs Fiorentina: Pertaruhan Nasib di Papan Klasemen
A A A
TURIN - Partai bigmatch terjadi di pekan ke-16 Liga Italia Serie A. Senin (14/12/2015) dini hari WIB, dua tim papan atas Juventus dan Fiorentina akan bertarung demi memangkas selisih poin dari Inter Milan yang sedang duduk di puncak klasemen sementara.

Juventus yang bertindak sebagai tuan rumah masih menempati peringkat lima. Mereka berjarak sembilan angka dari I Nerazzurri. Sementara Fiorentina, saat ini tim asuhan Paulo Sousa tersebut sedang menghuni urutan dua klasemen. La Viola hanya tertinggal empat angka dari sang pemuncak dan karena itu, mereka akan tampil ngotot dalam melakoni laga tandangnya kali ini.

"Pertandingan pekan ini sangat penting untuk kedua tim. Hasil dari laga ini bisa mengubah susunan pada papan klasemen. Fiorentina sedang dalam kondisi bagus dan mereka pantas menghuni tempatnya saat ini. Karena itu, kami harus fokus meskipun bakal bermain di rumah sendiri," ucap gelandang Juventus, Claudio Marchisio.

"Konsistensi yang kami tunjukan memang agak terlambat. Namun kami sudah bisa menang lima kali secara berturut-turut. Meski demikian, masih banyak pekerjaan yang harus kami lakukan," tambahnya.

Jika menang, Juve akan memiliki 30 poin. Mereka bisa naik ke posisi empat, asalkan AS Roma takluk dari Napoli.

Tapi jika kalah, I Bianconeri terancam turun satu peringkat. Sebab Sassuolo terus mengancam dengan 26 poin yang sudah dikantonginya.

Di sisi lain, Fiorentina bakal mempertahankan posisi dua jika bisa menang atas Juventus. Namun andaikan sebaliknya, Giuseppe Rossi Cs bisa disusul Napoli yang kini sudah mengoleksi 31 poin.

Berikut prakiraan susunan pemain kedua tim:
Juventus (4-3-1-2):
Buffon; Lichtsteiner, Bonucci, Chiellini, Evra; Marchisio, Padoin, Cuadrado; Pogba; Morata, Dybala

Fiorentina (4-1-4-1):
Tatarusanu; Rodriguez, Tomovic, Astori, Marcos Alonso; Mario Suarez; Ilicic, Badelj, Valero, Vecino; Rossi
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6373 seconds (0.1#10.140)
pixels