Lazio Hentikan Kedigdayaan Inter di Penghujung Tahun
A
A
A
MILAN - Lazio sukses memberi Inter Milan pelajaran berharga di penghujung 2015. Bertanding di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (21/12/2015), I Biancocelesti menang dengan skor 2-1.
Inter yang kini sedang memuncaki klasemen, mendapat ujian saat menjamu Lazio di pekan ke-17. Namun modal bagus mereka kantongi yakni catatan kemenangan beruntun di tiga pertandingan terakhir.
Sayang, kedigdayaan mereka terhenti di tangan Lazio. Meski Miroslav Klose dkk sedang terseok-seok di klasemen sementara, mereka membuktikan tetap jadi tim penjegal raksasa.
Lazio yang bermain di hadapan pendukung lawan, langsung unggul cepat berkat aksi Antonio Candreva di menit kelima. Umpan sepak pojok yang langsung diarahkan kepadanya ditendang langsung dari luar kotak penalti. Bola bergulir keras dan membuat Samir Handanovic hanya bisa terdiam melihat gawangnya bobol di menit awal. 1-0 Lazio memimpin.
Inter coba bangkit setelah tertinggal, namun tidak membuahkan hasil. Babak pertama ditutup dengan keunggulan untuk tuan rumah.
Di babak kedua, Inter melakukan perubahan pemain dengan memasukkan Adem Ljajic dan Marcelo Brozovic d menit ke-58. Hasilnya, tiga menit berselang anak asuh Roberto Mancini mampu menyamakan kedudukan berkat Mauro Icardi. Pemain asal Argentina sukses menundukkan Etrit Berisha setelah mendapat umpan dari Ivan Perisic. Skor jadi 1-1.
Saat pertandingan menyisakan lima menit, Lazio mendapat hadiah penalti setelah Felipe Melo melanggar Milinkovic-Savic. Candreva yang jadi eksekutor, sempat gagal menunaikan tugasnya. Namun, bola muntah kembali mengarah kepadanya dan dengan mudah langsung diceploskan ke gawang Handanovic untuk kedua kalinya. Pertandingan berakhir untuk kemenangan Lazi0 2-1. Hasil ini membuat mereka menghentikan catatan positif Inter di tiga laga sebelumnya.
Hasil akhir tak memengaruhi Inter di posisi puncak dengan poin 36 dari 17 laga. Namun kekalahan membuat jarak poin jadi tergerus oleh Fiorentina dan Napoli yang sebelumnya sukses menang atas lawan masing-masing. (Baca Juga: Fiorentina & Napoli Amankan Posisi Tiga Besar di Akhir 2015)
Susunan Pemain
Lazio: Berisha, Konko, Mauricio, Hoedt, Radu, Milinkovic-Savic, Biglia, Parolo, Candreva (Patric'90), Matri (Djordjevic'74), Felipe Anderson (Diao Keita'83)
Inter Milan: Handanovic, Montoya, Miranda, Murillo, Telles (Palacio'89), Melo, Medel, Biabiany (Brozovic'58), Jovetic (Ljajic'58), Perisic, Icardi
Inter yang kini sedang memuncaki klasemen, mendapat ujian saat menjamu Lazio di pekan ke-17. Namun modal bagus mereka kantongi yakni catatan kemenangan beruntun di tiga pertandingan terakhir.
Sayang, kedigdayaan mereka terhenti di tangan Lazio. Meski Miroslav Klose dkk sedang terseok-seok di klasemen sementara, mereka membuktikan tetap jadi tim penjegal raksasa.
Lazio yang bermain di hadapan pendukung lawan, langsung unggul cepat berkat aksi Antonio Candreva di menit kelima. Umpan sepak pojok yang langsung diarahkan kepadanya ditendang langsung dari luar kotak penalti. Bola bergulir keras dan membuat Samir Handanovic hanya bisa terdiam melihat gawangnya bobol di menit awal. 1-0 Lazio memimpin.
Inter coba bangkit setelah tertinggal, namun tidak membuahkan hasil. Babak pertama ditutup dengan keunggulan untuk tuan rumah.
Di babak kedua, Inter melakukan perubahan pemain dengan memasukkan Adem Ljajic dan Marcelo Brozovic d menit ke-58. Hasilnya, tiga menit berselang anak asuh Roberto Mancini mampu menyamakan kedudukan berkat Mauro Icardi. Pemain asal Argentina sukses menundukkan Etrit Berisha setelah mendapat umpan dari Ivan Perisic. Skor jadi 1-1.
Saat pertandingan menyisakan lima menit, Lazio mendapat hadiah penalti setelah Felipe Melo melanggar Milinkovic-Savic. Candreva yang jadi eksekutor, sempat gagal menunaikan tugasnya. Namun, bola muntah kembali mengarah kepadanya dan dengan mudah langsung diceploskan ke gawang Handanovic untuk kedua kalinya. Pertandingan berakhir untuk kemenangan Lazi0 2-1. Hasil ini membuat mereka menghentikan catatan positif Inter di tiga laga sebelumnya.
Hasil akhir tak memengaruhi Inter di posisi puncak dengan poin 36 dari 17 laga. Namun kekalahan membuat jarak poin jadi tergerus oleh Fiorentina dan Napoli yang sebelumnya sukses menang atas lawan masing-masing. (Baca Juga: Fiorentina & Napoli Amankan Posisi Tiga Besar di Akhir 2015)
Susunan Pemain
Lazio: Berisha, Konko, Mauricio, Hoedt, Radu, Milinkovic-Savic, Biglia, Parolo, Candreva (Patric'90), Matri (Djordjevic'74), Felipe Anderson (Diao Keita'83)
Inter Milan: Handanovic, Montoya, Miranda, Murillo, Telles (Palacio'89), Melo, Medel, Biabiany (Brozovic'58), Jovetic (Ljajic'58), Perisic, Icardi
(sha)