Arsenal Rebut Puncak Klasemen

Selasa, 29 Desember 2015 - 03:06 WIB
Arsenal Rebut Puncak...
Arsenal Rebut Puncak Klasemen
A A A
LONDON - Puncak klasemen Liga Premier Inggris berhasil dikuasai Arsenal. Tim asuhan Arsene Wenger tersebut baru saja menambah poin usai mengalahkan Bournemouth di Emirates Stadium, Selasa (29/12/2015) dini hari WIB.

Kemenangan Arsenal dibuka lewat gol Gabriel Paulista menit 27. Berawal dari umpan sepak pojok Mesut Ozil, bola kemudian disundul Paulista dan bersarang di sisi kiri gawang.

Theo Walcott dan Olivier Giroud sempat mendapat peluang sebelum babak pertama usai. Namun sayang, mereka gagal memaksimalkan kesempatan tersebut.

Di babak kedua, barulah Arsenal bisa menambah keunggulannya. Pada menit 63, Ozil melakukan umpan satu dua dengan Giroud. Sepakan datar gelandang asal Jerman tersebut gagal dihentikan kiper Bournemouth. Bola meluncur ke dalam gawang dan skor 2-0 bertahan hingga laga bubaran.

Untuk sementara Arsenal mengantongi 39 poin. Mereka unggul satu angka dari Leicester City yang baru tampil pada 30 Desember nanti.

Di sisi lain Bournemouth ada di posisi 16 klasemen. Tim asuhan Eddie Howe tersebut baru memiliki 20 poin.

Susunan pemain:
Arsenal:
Cech; Bellerin, Mertesacker, Paulista, Gibbs (Monreal'82); Chambers, Ramsey; Walcott, Ozil, Chamberlein (Iwobi'90+3); Giroud (Campbell'80)

Bournemouth: Boruc; Smith, Francis, Cook, Daniels; Pugh (Stanislas'46), Arter, Surman, Gosling (O'Kane'61), Ritchie; King (Murray'80)
(bep)
Berita Terkait
Seragam Tandang Terbaru...
Seragam Tandang Terbaru Spurs Mirip Luar Angkasa
Pulang ke Everton, Richarlison...
Pulang ke Everton, Richarlison Dapat Sambutan Spesial
Lukaku Resmi Kembali...
Lukaku Resmi Kembali Berkostum Chelsea!
3 Klub EPL Ini Siap...
3 Klub EPL Ini Siap Jadi Korban Cristiano Ronaldo
Kemenangan Liverpool...
Kemenangan Liverpool Makan Korban, Harvey Elliot Cedera Parah
Jumawa Moyes, Titel...
Jumawa Moyes, Titel Penakluk Tim Besar Tak Lengkap Jika Belum Kalahkan Tim Ini
Berita Terkini
Kenapa Errol Spence...
Kenapa Errol Spence Jr Jagokan Chris Eubank Jr dalam Duel Panas Lawan Conor Benn?
21 menit yang lalu
HUT ke-95 PSSI: Erick...
HUT ke-95 PSSI: Erick Thohir Ingin Cetak Sejarah Baru Sepak Bola Indonesia
24 menit yang lalu
Kejurnas Piala Ketua...
Kejurnas Piala Ketua Umum FORKI III Digelar Mei 2025
1 jam yang lalu
Marc Marquez Ancaman...
Marc Marquez Ancaman Nyata Francesco Bagnaia Jelang MotoGP Spanyol 2025
2 jam yang lalu
Apakah Timnas Indonesia...
Apakah Timnas Indonesia U-17 Diperkuat Pemain Naturalisasi Baru di Piala Dunia U-17 2025?
3 jam yang lalu
Live di iNews Malam...
Live di iNews Malam Ini, Heidenheim vs Bayern Munchen dan Union Berlin vs Stuttgart
4 jam yang lalu
Infografis
Tentara Rusia Rebut...
Tentara Rusia Rebut Wilayah Seukuran Singapura dari Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved