Gerrard: Rooney Harus Tampil di Piala Eropa 2016

Sabtu, 02 Januari 2016 - 18:59 WIB
Gerrard: Rooney Harus...
Gerrard: Rooney Harus Tampil di Piala Eropa 2016
A A A
MANCHESTER - Performa menurun Wayne Rooney bersama Manchester United tak membuatnya kehilangan pamor di Timnas Inggris. Pemain yang akrab disapa Wazza mendapat dukungan dari Steven Gerrad untuk memimpin barisan depan The Three Lions di gelaran Piala Eropa 2016.

Rooney sedang mengalami paceklik gol bersama United sejauh ini. Terakhir kali ia menjebol gawang lawan adalah ke gawang CSKA Moskow 3 November 2015 di ajang Liga Champions.

Di Liga Inggris, ia bahkan baru mencetak dua gol dan terakhir ke gawang Everton Oktober lalu. Hal tersebut membuat posisinya di Timnas Inggris bisa terancam mengingat banyak striker lokal sedang on fire. Sebut saja Jamie Vardy yang sudah mencetak 15 gol bersama Leicester City atau Harry Kane bersama Tottenham Hotspur yang mengoleksi 11 gol.

Menanggapi hal tersebut, Gerrard punya penilaian tersendiri soal Rooney. Kendati pesaing punya statistik yang lebih unggul, ia berharap Rooney tetap dibawa ke Prancis dan berlaga di Piala Eropa nanti sebab punya faktor lain.

"Jamie Vardy bagus dan Harry Kane sudah melakukan tugasnya dengan baik. Tetapi dalam pertandingan besar, siapa yang punya kesempatan lebih baik di Inggris untuk mencetak gol? ucap Gerrard kepada Daily Mail yang dilansir Eurosport, Sabtu (2/1/2016).

"Apakah ada yang berpikir tidak perlu Wayne Rooney di ruang ganti? Jika ada penalti di 10 menit terakhir untuk membawa tim lolos ke perempat final, siapa yang anda pilih untuk menendangnya? imbuh mantan kapten Timnas Inggris.

"Siapa yang dijadikan inspirasi di ruang ganti Manchester United dan Timnas Inggris? Siapa orang yang bisa mengendalikan tekanan ketika tim tidak melakukan tugasnya kurang baik? Wayne Rooney tidak hanya mencetak gol, dia sangat berpengaruh untuk tim dan seluruh pemain," pungkasnya.

Di level timnas, Rooney memang menunjukkan penampilan berbeda. Ia sudah mencetak tujuh gol selama kualifikasi Piala Eropa 2016 dan salah satu golnya membuat ia menjadi top skor sepanjang masa Timnas Inggris dengan mengoleksi 50 gol dari 107 penampilan, melewati torehan Sir Bobby Charlton. (Baca Juga: Inggris Menang, Rooney Lewati Rekor Gol Bobby Charlton)
(bep)
Berita Terkait
Kampung di Purbalingga...
Kampung di Purbalingga Dihias Pernak-pernik Piala Eropa
Grup Neraka Bukan Apa-apa,...
Grup Neraka Bukan Apa-apa, Prancis dan Portugal Siapkan Skuad Terbaik
Perkenalkan! Skillzy,...
Perkenalkan! Skillzy, Maskot Piala Eropa 2020
Coret Kean, Italia Pede...
Coret Kean, Italia Pede Bawa Empat Attacante
David Alaba Raih Star...
David Alaba Raih Star of The Match Austria vs Makedonia Utara
Jelang Laga Jerman Melawan...
Jelang Laga Jerman Melawan Perancis
Berita Terkini
Joe Louis Juara Kelas...
Joe Louis Juara Kelas Berat yang Hancurkan Fasisme dalam 124 Detik!
34 menit yang lalu
5 Skenario Timnas Indonesia...
5 Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
beberapa waktu yang lalu
Newcastle Juara Piala...
Newcastle Juara Piala Liga Inggris, Akhir Penantian 70 Tahun!
2 jam yang lalu
Hasil Lengkap Final...
Hasil Lengkap Final All England 2025: Indonesia Tanpa Gelar!
2 jam yang lalu
Hasil Final All England...
Hasil Final All England 2025: China dan Korea Borong 2 Gelar
6 jam yang lalu
Newcastle United Juara...
Newcastle United Juara Piala Liga Inggris 2024/2025
6 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved