FIFA Pecat Sekjen Jerome Valcke

Rabu, 13 Januari 2016 - 16:52 WIB
FIFA Pecat Sekjen Jerome...
FIFA Pecat Sekjen Jerome Valcke
A A A
ZURICH - Awan kelam terus menggelayuti tubuh organisasi sepak bola dunia. Skandl korupsi sepertinya bakal terus bergulir dan kali ini Jerome Valcke yang dipecat dari posisi sebagai Sekjen FIFA.

Atas pemecatan itu Valcke diharamkan mengikuti aktivitas sepak bola di seluruh dunia setelah diduga terkait skandal tiket piala dunia. "Komite Darurat FIFA memutuskan pada 9 Januari 2016, untuk memberhentikan Jerome Valcke dari posisinya sebagai Sekjen FIFA dengan segera," bunyi pernyataan FIFA seperti dikutip Reuters, Rabu (13/1/2016).

Dalam keterangan tersebut juga dinyatakan kalau sejak pernyataan itu dikeluarkan Valcke tidak lagi menjabat sebagai sekjen. "Hubungan kerja sama antara FIFA dan Valcke juga telah dihentikan."

Sebenarnya sudah dibebastugakan sejak 17 September 2015 lalu. "Dan, pada 7 Januari 2016 proses penyelesaian perkara mulai dibuka oleh Komisi Etik FIFA yang diketuai Hans-Joachim Eckert. Hukuman pada Valcke pada 8 Oktober 2015 dan diperpanjang sampai 6 Januari 2016. Sebagai gantinya tugas sekjen akan digantikan sekjen sementara Dr Markus Kattner."
(bbk)
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
34 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
1 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Gelar Event Bergengsi,...
Gelar Event Bergengsi, Ini Keistimewaan Qatar di Mata FIFA dan AFC
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved