Cetak Sejarah, Raonic Usir Wawrinka

Senin, 25 Januari 2016 - 16:15 WIB
Cetak Sejarah, Raonic...
Cetak Sejarah, Raonic Usir Wawrinka
A A A
MELBOURNE - Milos Raonic membuat sejarah di Australia Terbuka. Setidaknya ia mencatat kemenangan pertama dari Stan Wawrinka di babak keempat lewat pertarungan melelahkan.

Dalam laga yang digelar di Rod Laver Arena, Senin (25/1/2016), kedua petenis harus mengeluarkan semua kemampuannya. Tiga jam lebih dibutuhkan untuk menyelesaikan duel yang akhirnya dimenangkan Raonic dengan skor 6-4, 6-3, 5-7, 4-6, 6-3.

Dengan kemenangan ini petenis Kanada itu akan tampil di perempat final. Prestasi ini menyamai prestasi tahun lalu dan Raonic mencatatkan dirinya sebagai petenis pertama yang bisa mengalahkan petenis 10 Besar dunia di Australia Terbuka sejak 2011 lalu. Terakhir kali prestasi tersebut dicetak Mikhail Youzhny.

Raonic bulan ini memang menunjukkan peningkatkan performa. Setidaknya dua petenis Swiss yang menempati papan atas dunia bisa ia tumbangkan. Sebelumnya Roger Federer bisa ditaklukan di final Brisbane.

Jelas raihan kemenangan ini bukan hanya tercatat sebagai sejarah pribadi, tapi juga Kanada. Raonic yang selanjutnya akan bertemu dengan petenis Prancis, Gael Monfils itu menjadi petenis pertama Kanada yang bisa mencapai babak perempat final empat kali di grand slam.
(bbk)
Berita Terkini
Meski Moncongbulo FC...
Meski Moncongbulo FC Mundur, FFI: Futsal Nation Cup 2025 Tetap Sesuai Jadwal
4 jam yang lalu
4 Pemain Timnas Indonesia...
4 Pemain Timnas Indonesia yang Cedera saat Membela Klubnya
6 jam yang lalu
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
7 jam yang lalu
Venezia Lolos dari Jeratan...
Venezia Lolos dari Jeratan Degradasi Liga Italia? Jay Idzes: Kami Harus Percaya!
8 jam yang lalu
Rapat Anggota Tahunan...
Rapat Anggota Tahunan NOC Indonesia 2025, Raja Sapta Oktohari: Momen Perkuat Komitmen
8 jam yang lalu
Mitos Atau Fakta, Final...
Mitos Atau Fakta, Final Liga Champions di Kota Muenchen Lahirkan Juara Baru?
9 jam yang lalu
Infografis
Arab Saudi Gunakan AI...
Arab Saudi Gunakan AI untuk Cetak Penghafal Al-Quran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved