Harden Bantu Rockets Putus Rekor Positif Heat

Rabu, 03 Februari 2016 - 13:14 WIB
Harden Bantu Rockets...
Harden Bantu Rockets Putus Rekor Positif Heat
A A A
HOUSTON - Houston Rockets berhasil memutus lima kemenangan beruntun yang dirajut Miami Heat saat keduanya bertemu di Toyota Center dalam lanjutan kompetisi NBA, Rabu (3/2/2016). James Harden jadi aktor sukses Rockets dalam laga usai mengunci kemenangan 115-102.

Harden keluar sebagai pemain terbaik dalam laga usai memborong 26 poin, empat rebound dan 14 assist dalam laga itu. Double-double yang dia buat meruntuhkan keperkasaan Heat yang belum terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir.

Terakhir kali Heat kalah, ketika Dwyane Wade dan kolega bertamu ke markas Toronto Raptors, 23 Januari 2016 lalu. Saat itu Heat menyerah dengan skor 101-81.

Menurut catatan NBA, ini merupakan kali kedua dalam delapan pertandingan terakhir Rockets, dimana Harden mencetak double-double. Praktis, penampilan pemain berjenggot lebat itu mendapat pujian dari pelatih J.B. Bickerstaff.

"Dia memainkan permainan yang indah. Kemampuan utuhnya saya pikir tidak dilihat orang banyak, tapi dia menghidupkan permainan tim, tidak membuang waktu dan peluang. Dia memberi kesempatan untuk pemain lain mecetak angka," tutur sang pelatih, dikutip ESPN.

Dalam pertandingan itu, Harden memang bukan satu-satunya pemain yang menonjol. Josh Smith mencetak 19 poin, Patrick Beverley 14 poin dan Marcus Thornton memborong 18 poin setelah datang dari bangku cadangan. (Baca juga : Cavs Rajut Enam Tahun Rekor di Kandang Pacers)

Pada laga lain, Portland Trail Blazers berhasil menaklukkan Milwaukee Bucks dengan skor 107-95, sementara Toronto Raptors menutup perlawanan Phoeniz Suns dengan skor 104-97. Berikut hasil lengkap pertandingan NBA, Rabu (3/2/2016).

Portland Trail Blazers vs Milwaukee Bucks 107-95
Phoenix Suns vs Toronto Raptors 97-104
Houston Rockets vs Miami Heat 115-102
New York Knicks vs Boston Celtics 89-97
Los Angeles Lakers vs Minesotta Timberwolves 107-102
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2273 seconds (0.1#10.140)