Gelapkan Pajak MotoGP, Ini Pernyataan Dorna Sport SL

Rabu, 02 Maret 2016 - 15:56 WIB
Gelapkan Pajak MotoGP,...
Gelapkan Pajak MotoGP, Ini Pernyataan Dorna Sport SL
A A A
BARCELONA - Kabar mengejutkan kembali datang dari dunia MotoGP. Kali ini sang promotor Dorna Sport SL yang dituding menggelapkan pajak di Spanyol.

Sebelumnya berdasarkan pemberitaan Reuters, Mahkamah Agung Spanyol menyebut perusahaan yang dipimpin Carmelo Ezpeleta itu melakukan pelanggaran pajak. Dorna dituding menjual saham di musim 2003-2004 agar mendapat keuntungan dari pajak.

"Penjualan saham Dorna dilakukan vendor yang sama, dibiayai pinjaman dan jumlah yang dialokasikan sebagian besar ditujukan kepada mitra. Ini sebenarnya untuk mengejar deviden," jelas pernyataan Mahkamah Agung Spanyol.

Bantahan pun datang dari pihak Dorna. Lewat sebuah pernyataan yang dirilis Crash, Rabu (2/3/2016), mereka menyebut penjualan saham tersebut adalah hal yang lumrah dan berjanji bakal menyelidiki di mana letak masalahnya.

"Meski memegang Putusan Pengadilan tertinggi, Dorna ingin mengungkapkan ketidaksetujuan pada isi putusan Mahkamah Agung mengenai transaksi "Pengaruh Rekapitalisasi" di musim 2003-2004, dari hukum pajak perspektif sebagai simulasi," beber Dorna.

"Transaksi semacam ini biasa dalam ekonomi negara tetangga dan sangat tepat jika ditinjau dari perspektif badan hukum perusahaan. Faktanya hal itu tidak akan jadi simulasi berdasarkan beberapa penilaian hakim agung, yang dikenal tegas dengan ketidaksetujuan mereka dengan isi putusan melalui perbedaan pendapat. Dorna sedang menganalisa di mana kemungkinan masalah ini diperdebatkan," tutup penyataan mereka.

Hal ini jelas tamparan pedas untuk Dorna jelang musim baru bergulir. Pasalnya, seri balap pembuka bakal berlangsung 20 Maret mendatang.
(bbk)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Berapa Ukuran Standar...
Berapa Ukuran Standar Lapangan Minifootball?
1 jam yang lalu
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
4 jam yang lalu
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
5 jam yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
10 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
10 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
11 jam yang lalu
Infografis
Negara NATO Ini Klaim...
Negara NATO Ini Klaim akan Diinvasi Rusia dalam Beberapa Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved