Diego Costa Bantah Gigit Leher Gareth Barry
A
A
A
LIVERPOOL - Diego Costa membantah jika dirinya telah menggigit Gareth Barry saat Chelsea bentrok dengan Everton di babak keenam Piala FA, Minggu (13/3/2016) dini hari WIB. Akibat ulah jahilnya itu, penyerang Spanyol tersebut harus puas diusir wasit setelah menerima dua kartu kuning di pertandingan yang dimenangkan The Toffees dengan skor 0-2.
Ini adalah kali pertama Costa menerima kartu merah selama berseragam Chelsea. "Diego berbicara dengan para pejabat klub dan menyatakan penyesalan atas reaksinya terhadap Barry yang menyebabkan dirinya menerima kartu merah. Tapi dia membantah bahwa dirinya tidak menggigit selama perselisihan itu terjadi," ucap juru bicar Chelsea yang dirahasiakan identitasnya seperti dikutip BBC Sport.
Insiden terjadi tepat di menit ke-84 atau selang dua menit setelah Romelu Lukaku menjebol gawang Chelsea kedua kalinya dalam laga yang berlangsung di Stadion Goodison Park. Setelah dilanggar Barry, Costa langsung menghampirinya dan mengadu kepalanya sambil terlihat berkomat-kamit mengatakan sesuatu.
Barry yang tenang tak menggubris aksi Costa. Sebaliknya dalam tayangan lambat, striker asal Spanyol terlihat menggigit leher Barry.
Setelah pertandingan, manajer Chelsea Guus Hiddink belum mau menanggapi insiden tersebut. Dengan alasan belum melihatnya secara jelas, pria asal Belanda malah menyoroti kinerja wasit saat insiden berlangsung. (Baca juga: Ini Video Diego Costa Gigit Leher Gareth Barry)
Ini adalah kali pertama Costa menerima kartu merah selama berseragam Chelsea. "Diego berbicara dengan para pejabat klub dan menyatakan penyesalan atas reaksinya terhadap Barry yang menyebabkan dirinya menerima kartu merah. Tapi dia membantah bahwa dirinya tidak menggigit selama perselisihan itu terjadi," ucap juru bicar Chelsea yang dirahasiakan identitasnya seperti dikutip BBC Sport.
Insiden terjadi tepat di menit ke-84 atau selang dua menit setelah Romelu Lukaku menjebol gawang Chelsea kedua kalinya dalam laga yang berlangsung di Stadion Goodison Park. Setelah dilanggar Barry, Costa langsung menghampirinya dan mengadu kepalanya sambil terlihat berkomat-kamit mengatakan sesuatu.
Barry yang tenang tak menggubris aksi Costa. Sebaliknya dalam tayangan lambat, striker asal Spanyol terlihat menggigit leher Barry.
Setelah pertandingan, manajer Chelsea Guus Hiddink belum mau menanggapi insiden tersebut. Dengan alasan belum melihatnya secara jelas, pria asal Belanda malah menyoroti kinerja wasit saat insiden berlangsung. (Baca juga: Ini Video Diego Costa Gigit Leher Gareth Barry)
(bbk)