Cristiano Ronaldo: Statistik Tidak Pernah Berbohong

Rabu, 04 Mei 2016 - 20:55 WIB
Cristiano Ronaldo: Statistik...
Cristiano Ronaldo: Statistik Tidak Pernah Berbohong
A A A
MADRID - Cristiano Ronaldo mengaku selalu yakin akan menjadi pesepak bola tersohor. Gelandang serang Real Madrid itu percaya sepenuhnya dengan kemampuannya untuk menjadi yang terbaik.

Sejak kecil, Ronaldo tidak pernah berpikir akan jadi pemain biasa yang mudah dilupakan orang. Dia selalu meyakini dalam benaknya bakal mencatatkan namanya dalam buku sejarah sebagai salah satu pemain terbaik di dunia.

“Sejak saya bermain untuk Sporting CP, saya selalu merasa sebagai pemain spesial. Saya tidak menduga akan berlangsung secepat ini. Tapi, saya sudah mempersiapkan diri untuk momen ini karena bakat saya. Saya selalu percaya dengan potensi yang saya miliki,” ucap Ronaldo, dilansir marca.

Mengawali karirnya bersama Sporting CP, talenta Ronaldo cepat mengundang decak kagum. Itu membuat pelatih Manchester United (MU) saat itu, yakni Sir Alex Ferguson merekrutnya ke Old Trafford pada 2003.

Sejak saat itu sepak terjang Ronaldo terus menghiasi media. Sosok berjuluk CR7 itu mampu merebut banyak gelar dan penghargaan individu. Pamornya kian menanjak setelah bergabung dengan Madrid pada 2009.

“Saya terus berkembang dan semakin berkembang sebagai pemain, orang dan manusia. Saya menyukai pekerjaan saya. Saya tidak pernah ragu akan masuk dalam sejarah. Suka atau tidak, fakta dan statistik berkata dengan sendirinya,” tambah Ronaldo.

Tidak ada yang bisa menyanggah prestasi Ronaldo di lapangan hijau. Empat gelar domestik (tiga Liga Inggris, dan satu Liga Spanyol), serta dua trofi Liga Champions merupakan salah satu pencapaiannya. Dia juga sempat tiga kali menggodol Ballon d’Or.

“Suatu kehormatan bisa jadi top skorer sepanjang masa di Liga Champions. Ini kompetisi yang spesial yang sangat disukai Real Madrid. Saya beruntung sudah dua kali memenanginya (Liga Champions). Saya berharap bisa memenanginya lagi,” pungkas Ronaldo.
(mir)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0922 seconds (0.1#10.140)