Gagal Lagi, Ini Alasan Praveen/Debby

Selasa, 31 Mei 2016 - 19:10 WIB
Gagal Lagi, Ini Alasan...
Gagal Lagi, Ini Alasan Praveen/Debby
A A A
JAKARTA - Hasil buruk diterima ganda campuran Indonesia, Praveen Jordan/Debby Susanto. Perjalanan mereka pada kejuaraan Indonesia Open 2016 harus terhenti di babak pertama. Praveen/Jordan tak bisa melangkah lebih jauh sebab mereka kalah dari pasangan China, Lu Kai/Huang Yaqiong.

Dalam dua game langsung, Praveen/Jordan menyerah 15-21 dan 10-21. Dengan hasil ini, catatan head to head jadi imbang 2-2.

Usai pertandingan, Debby beralasan bahwa kegagalannya berasal dari gaya permainan di atas lapangan. Sejak menjuarai All England 2016, ia dan Praveen merasa kalau semua lawan sudah mengenali gerakan permainannya.

"Setelah All England, permainan kami sudah dipelajari oleh lawan-lawan. Mereka jadi lebih waspada dan tahu pola permainan kami seperti apa," ungkap Debby.

"Di pertandingan hari ini, kami banyak melakukan kesalahan sendiri. Postur tubuh Lu yang tinggi membuatnya punya jangkauan panjang dan dia sering menurunkan bola, ada kencang dan pelannya. Pola kami jadi tidak bisa jalan," tambahnya.

"Kami menyesal karena sudah disupport malah kami tampil begini. Tetapi ya apa boleh buat. Dari awal kami sudah di bawah tekanan, sampai akhir pertandingan juga tidak bisa keluar dari tekanan. Permainan kami sudah diatur," sambung Praveen dengan nada kecewa.

Selain Praveen/Debby, kekalahan juga dialami Edi Subaktiar/Gloria Emanuelle Widjaja. Menghadapi Ko Sung Hyun/Kim Ha Na asal Korea Selatan, Edi/Gloria kalah 18-21 dan 15-21.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7041 seconds (0.1#10.140)