Praveen/Debby Ditantang Ganda Campuran China di Semifnal

Jum'at, 10 Juni 2016 - 14:40 WIB
Praveen/Debby Ditantang...
Praveen/Debby Ditantang Ganda Campuran China di Semifnal
A A A
SYDNEY - Praveen Jordan/Debby Susanto hanya membutuhkan waktu 26 menit untuk memesan tempat di semifinal Australia Open 2016 setelah mengalahkan Riky Widianto/Richi Puspita Dili. Bertanding di Sports Centre, Jumat (10/6/2016), unggulan keenam di turnamen ini menang dengan straight game 21-19, 21-16.

Ini adalah kemenangan kedua Praveen/Debby atas rekan senegaranya. Sebelumnya juara Syed Modi International 2016 menang atas Riky/Richi di Swiss Terbuka 2014 dengan 18-21, 21-15, dan 18-21.

Di semifinal Praveen/Debby akan berhadapan dengan Zheng Siwei/Chen Qingchen. Kendati di atas kertas wakil Indonesia lebih diunggulkan ketimbang lawannya, namun duet ganda campuran China pernah membuat kejutan di babak kedua.

Ya, Zheng/Chen melaju ke perempat final dengan mengalahkan unggulan kelim Chris Adcock/Gabrielle Adcock dengan skor 21-16, 21-18. Bisa dikatakan, itu merupakan catatan terbaik yang pernah ditorehkan pasangan peringkat 56 dunia.

Singkat kata, Indonesia masih bisa menambah wakilnya di semifinal dari sektor ganda putra dan putri. Adalah Berry Angriawan/Rian Agung Saputro, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, dan Angga Pratama/Ricky Karanda Suwardi, kemungkinan bisa menambah tiket semifinal.

Sementara tiket semifinal lain bisa diamankan oleh Nitya Krishinda Maheswari/Greysia Polii. Jagoan ganda putri Indonesia ini akan ditantang pemain non-unggulan Denmark, Maiken Fruergaard/Sara Thygesen. Tunggal putra berkesempatan merebut tempat di semifinal melalui Anthony Ginting.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0673 seconds (0.1#10.140)