Marquez Puas dengan Latihan Hari Pertama

Sabtu, 25 Juni 2016 - 03:09 WIB
Marquez Puas dengan...
Marquez Puas dengan Latihan Hari Pertama
A A A
ASSEN - Marc Marquez mengaku puas dengan aksinya di sesi latihan jelang GP Belanda. Meski tak bisa mengukir waktu terbaik, Marquez senang dengan hasil yang diraihnya pada Jumat (24/6/2016).

Dalam kesempatan pertama, Marquez dengan catatan waktu 1 menit 34.972 detik ada di posisi 11. Setelah itu ia memperbaiki penampilannya di kesempatan yang kedua. Pembalap Repsol Honda tersebut mengukir waktu 1 menit 33.724 detik dan bisa merebut posisi ketiga. (Baca juga: Hasil Latihan Sesi Pertama)

"Saya kurang nyaman pada latihan sesi pertama. Namun kami tetap fokus dan bekerja keras untuk mencari solusi terbaik. Kami berusaha agar bisa lebih baik di kesempatan kedua," kata Marquez yang dikutip dari Crash. (Baca juga: Hasil Latihan Sesi Kedua)

"Saya akhirnya bisa mengatur kecepatan dengan cukup baik. Ini bukan target utama, tapi kami sudah mengalami kemajuan," tambahnya.

Pada latihan tersebut, Andrea Iannone menorehkan waktu terbaik. Pembalap Ducati itu jadi yang tercepat dalam dua kesempatan. Pertama ia punya waktu 1 menit 34.349 detik. Lalu di sesi berikutnya, Iannone membukukan waktu 1 menit 33.591 detik.

"Iannone jadi yang tercepat saat ini. Tapi saat balapan dia akan memulainya dari posisi paling terakhir," sindir Marquez.
(bep)
Berita Terkait
Motogp Mandalika 2022,...
Motogp Mandalika 2022, Penonton Hari Kedua Membeludak
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya...
Ducati Sudah Tepat Merekrutnya di MotoGP 2021
Momen Penonton MotoGP...
Momen Penonton MotoGP Thailand 2024 Dibawa Naik Tuktuk untuk Menuju Tribun
Tak Mau Ketinggalan...
Tak Mau Ketinggalan Aksi Pembalap, Penonton Datangi Sirkuit Mandalika Sejak Pagi
Puncak Arus Balik Penonton...
Puncak Arus Balik Penonton MotoGP Diprediksi Malam Ini, Kemenhub Siapkan Tiket 'Go Show'
Suguhkan 63 Balapan...
Suguhkan 63 Balapan Live, Saksikan Seluruh Rangkaian Seri MotoGP di SPOTV melalui Vision+!
Berita Terkini
Kenapa Mike Tyson Bisa...
Kenapa Mike Tyson Bisa Masuk Penjara? Ternyata Ini Penyebabnya
29 menit yang lalu
Ada Khabib Nurmagomedov...
Ada Khabib Nurmagomedov di Balik Penolakan Islam Makhachev vs Ilia Topuria
2 jam yang lalu
Pembuktian Kekuatan...
Pembuktian Kekuatan Monster KO Naoya Inoue di Amerika Serikat
2 jam yang lalu
Kronologi Rumitnya Duel...
Kronologi Rumitnya Duel Wajib Daniel Dubois vs Derek Chisora: Dipaksa IBF dan Urgensi Unifikasi Gelar
2 jam yang lalu
Muhammad Ferrari Masuk...
Muhammad Ferrari Masuk Skuad All-Stars Lawan MU, Carlos Pena: Lebih Penting Main di Liga
4 jam yang lalu
Skorsing Dicabut, Ryan...
Skorsing Dicabut, Ryan Garcia Lolos dari Lubang Kematian Kariernya
4 jam yang lalu
Infografis
Trump Serius Ancam Iran...
Trump Serius Ancam Iran dengan Kekuatan Militer AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved