Badai Cedera Menerjang Persegres

Jum'at, 29 Juli 2016 - 19:59 WIB
Badai Cedera Menerjang...
Badai Cedera Menerjang Persegres
A A A
GRESIK - Pelatih Persegres Gresik United, Liestiadi sedang pusing memikirkan masalah cedera yang menghantui skuatnya. Sebanyak empat pemain tak bisa tampil saat Persegres berkunjung ke markas Bali United, Senin (1/8/2016).

Mereka yang dirawat di ruang medis adalah Patrick Da Silva, Eduardo Maciel, Ambrizal dan Ghozali Muharram Siregar. Sejauh ini Liestiadi masih menunggu kondisi terakhir dari para pemainnya kecuali Ghozali yang harus terkapar selama empat pekan.

"Yang sudah pasti absen lama adalah Ghozali Siregar, minimal empat pekan. Sedangkan tiga pemain lainnya masih saya tunggu perkembangannya, karena masih ada tiga hari sebelum pertandingan berikutnya lawan Bali United," jelas Liestiadi, Jumat (29/7/2016).

Jika Eduardo Maciel juga tak bisa bermain di Bali, maka lini depan menjadi masalah paling serius. Praktis haya ada Suheri Daud yang berposisi sebagai striker utama. Masalahnya, Suheri sejauh ini juga belum memberikan efek positif pada tim. Pada laga kontra Mitra Kukar, Suheri gagal menunjukkan performa terbaiknya.

"Kondisi kebugaran pemain memang kurang bagus, sehingga persiapan untuk laga berikutnya kurang lengkap. Tapi sebagai pelatih saya harus menyiapkan beberapa opsi berdasarkan kondisi yang ada. Mudah-mudahan situasinya bisa membaik jelang pertandingan nanti," ucap Liestiadi.

Di sisi lain, Ghozali pasrah setelah dinyatakan absen selama empat pekan. Dia berharap Persegres bisa maksimal.

"Saya rasa wajar seorang pemain mengalami cedera, bagaimana pun prosesnya," kata Ghozali. "Saya harus disiplin mengikuti anjuran dokter untuk beristirahat dari sepak bola antara tiga sampai empat pekan. Semoga semua sesuai perkiraan dan saya bisa kembali bermain untuk Persegres. Saya juga ikut berdoa semoga rekan-rekan mendapat hasil terbaik," pungkasnya.
(bep)
Berita Terkait
Dua Klub Inggris Tempati...
Dua Klub Inggris Tempati Tahta Klub Sepakbola Terkaya Dunia, Ini Analisa Pengamat
Timnas Mini Soccer Indonesia...
Timnas Mini Soccer Indonesia Lolos ke Final Piala Asia 2025, Tantang Iran di Laga Puncak
Kapan Persisnya Liverpool...
Kapan Persisnya Liverpool Akan Menjuarai Liga Primer Tahun Ini, Simak Analisa Berikut
Dipepet Lazio, Apakah...
Dipepet Lazio, Apakah Juventus Akan Kembali Juara Liga Italia Tahun Ini, Simak Analisa Berikut
Bintang Muda MU Ini...
Bintang Muda MU Ini Bagikan Paket Sembako dan Puluhan Miliar untuk Korban Covid-19
Periksa Kesehatan, 30...
Periksa Kesehatan, 30 Pekerja Migran asal Gresik Negatif Corona
Berita Terkini
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Dunia Olahraga Italia Hentikan Sementara Kompetisi
3 jam yang lalu
PSM Makassar Melaju...
PSM Makassar Melaju di Semifinal Shopee Cup 2024/2025, Catat Jadwalnya!
6 jam yang lalu
2 Pelari Indonesia Tatap...
2 Pelari Indonesia Tatap London Marathon 2025, Galang Dana Pendidikan untuk Anak Kurang Mampu
6 jam yang lalu
Gregoria Mariska Jatuh...
Gregoria Mariska Jatuh Sakit, Bagaimana Nasibnya di Piala Sudirman 2025?
8 jam yang lalu
Kevin Diks Cedera Parah,...
Kevin Diks Cedera Parah, Absen Perkuat Timnas Indonesia Lawan China dan Jepang?
8 jam yang lalu
Islombek Ismoilov, Pelatih...
Islombek Ismoilov, Pelatih Muda di Balik Sukses Uzbekistan Juara Piala Asia U-17 2025
9 jam yang lalu
Infografis
Mohammed Deif Perancang...
Mohammed Deif Perancang Operasi Badai al Aqsa Dijuluki Bernyawa 9
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved