Jadwal Lengkap dan Klasemen Pekan XVI ISC A 2016, 19-22 Agustus

Kamis, 18 Agustus 2016 - 10:00 WIB
Jadwal Lengkap dan Klasemen...
Jadwal Lengkap dan Klasemen Pekan XVI ISC A 2016, 19-22 Agustus
A A A
JAKARTA - Pekan ke-16 (XVI) Indonesia Soccer Championship (ISC) A 2016 diwarnai derby Jatim yang mempertemukan Persela Lamongan kontra Bhayangkara Surabaya United (BSU) di Stadion Surajaya, Lamongan, Jumat (19/8/2016).

Ini menjadi duel menarik karena Persela yang terpuruk di dasar klasemen ingin bangkit setelah menelan tiga kekalahan beruntun. Begitupun BSU yang ingin memutus dua kekalahan berturut-turut.

Pada pertemuan terakhir di ajang Piala Jenderal Sudirman 2015, kedua tim menciptakan tujuh gol. Saat itu, BSU menang 4-3 di Stadion Gelora Delta Sidoarjo, 27 November 2015 silam.

Laga lainnya, pemuncak klasemen Madura United yang mengemas 33 angka akan dijamu Perseru Serui di Stadion Marora, Sabtu (20/8/2016). Sedangkan Persib Bandung dijamu PS TNI di Stadion Pakansari, Cibinong, Minggu (21/8/2016).

Arema Cronus menjamu Pusamania Borneo FC (PBFC) di Stadion Kanjuruhan, Sabtu (20/8/2016). Pusamania punya catatan buruk laga tandang. Namun, Pelatih Milomir Seslija tidak mau besar kepala. Dia tetap memandang serius laga melawan PBFC.

"Kami mulai fokus ke pertandingan lawan Pusamania. Saya tidak memandang mereka tim ringan walau sering kalah di laga tandang," katanya. (Baca juga: Singo Edan Pantang Anggap Remeh Kekuatan Pesut Etam).

Jadwal Lengkap dan Klasemen Pekan XVI ISC A 2016, 19-22 Agustus

Jumat 19 Agustus 2016
16.00 WIB Bali United vs Sriwijaya FC
21.00 WIB Persela Lamongan vs Bhayangkara Surabaya United

Sabtu 20 Agustus 2016
14.00 WIB Perseru Serui vs Madura United
16.00 WIB Persipura Jayapura vs Persegres Gresik United
19.00 WIB Arema Cronus vs Pusamania Borneo FC

Minggu 21 Agustus 2016
16.00 WIB Barito Putera vs Persiba Balikpapan
16.00 WIB Persija Jakarta vs PSM Makassar
19.00 WIB PS TNI vs Persib Bandung

Senin, 22 Agustus 2016
18.00 WIB Mitra Kutai Kartanegara vs Semen Padang

Klasemen ISC A 2016
Pos
Tim
M
Mn
S
K
Gm-Km
P
1
Madura United
15
10
3
2
25-16
33
2
Arema Cronus
15
9
4
2
20-6
31
3
Sriwijaya FC
15
7
6
2
25-10
27
4
Semen Padang
15
8
2
5
23-13
26
5
Bhayangkara Surabaya Utd
15
8
2
5
22-17
26
6
Persipura Jayapura
15
7
4
4
18-15
25
7
Persib Bandung
15
6
5
4
16-16
23
8
Perseru Serui
15
6
3
6
13-18
21
9
Pusamania Borneo FC
15
5
4
6
21-18
19
10
Persiba Balikpapan
15
5
4
6
19-21
19
11
Bali United
15
4
6
5
16-20
18
12
Mitra Kukar
15
3
8
4
19-18
17
13
PSM Makassar
15
5
2
8
21-24
17
14
PS TNI
15
4
4
7
18-26
16
15
Persija Jakarta
15
3
5
7
9-19
14
16
Persegres Gresik Utd
15
3
5
7
17-28
14
17
Barito Putera
15
3
4
8
21-26
13
18
Persela Lamongan
15
3
1
11
15-27
10

Ket:

*Jadwal dapat berubah sewaktu-waktu, sumber: indonesiansc.com
*M=Main, Mn=-Menang, S=seri, K=Kalah, Gm=Gol memasukkan, GK=Gol kemasukan, P=Poin
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9760 seconds (0.1#10.140)