Jadwal Pertandingan Leg II Play-off Liga Champions 2016/2017, 24-25 Agustus

Senin, 22 Agustus 2016 - 21:00 WIB
Jadwal Pertandingan...
Jadwal Pertandingan Leg II Play-off Liga Champions 2016/2017, 24-25 Agustus
A A A
ROMA - AS Roma akan menjalani partai krusial melawan FC Porto dalam perburuan tiket fase grup Liga Champions 2016/2017, Rabu (24/8/2016) pukul 01.45 WIB. Meski kemungkinan tidak diperkuat Alessandro Florenzi dan Leandro Paredes di Stadion Olimpico, Roma yakin bisa mengatasi klub wakil Portugal tersebut.

Roma punya keuntungan gol tandang setelah pada leg pertama di Estadio do Dragao, bermain imbang 1-1. Tambahan pula, Pasukan Luciano Spalletti punya modal positif setelah menang 4-0 pada laga pembuka Serie A 2016/2017 kontra Udinese di Olimpico, Sabtu (20/8/2016).

"Mereka (Porto) jelas akan bermain menyerang dan mencari gol. Tapi kami akan memanfaatkan ruang yang mereka tinggalkan saat menyerang. Kami mendapat hasil imbang yang cukup baik di leg pertama, meski bermain hanya dengan 10 pemain (Thomas Vermaelen diganjar kartu merah)," kata gelandang Roma Diego Perotti dilansir football-italia.

Selain Roma kontra Porto, laga di hari Rabu antara lain Celtic yang dijamu klub Israel Beer Sheva. Satu kaki Celtic sudah ada di fase grup setelah menang 5-2 di leg pertama. AS Monaco juga akan menentukan nasibnya setelah menang 2-1 di kandang Villarreal di leg pertama.

Pada pertandingan Kamis (25/8/2016), Manchester City menjamu Steaua Bucuresti di Etihad Stadium. Laga ini menjadi ajang tuan rumah pesta gol setelah skuat Pep Guardiola menang 5-0 pada leg pertama. Laga lainnya, Ajax Amsterdam dakan menjalani laga sulit di kandang FC Rostov setelah bermain imbang 1-1 di leg pertama.

Jadwal pertandingan Leg II play-off Liga Champions 2016/2017

Rabu (24/8/2016) dini hari WIB
01.45 Hapoel Beer Sheva vs Celtic (Leg I: Celtic unggul 5-2)
01.45 WIB Legia Warszawa vs Dundalk (Leg I: Legia unggul 2-0)
01.45 WIB AS Monaco vs Villarreal (Leg I: Monaco unggul 2-1)
01.45 WIB AS Roma vs FC Porto (Leg I: 1-1)
01.45 WIB Viktoria Plzen vs Ludogorets Razgrad (Leg I: Ludogorets unggul 2-0)

Kamis (25/8/2016) dini hari WIB
01.45 WIB APOEL Nicosia vs FC Koebenhavn (Leg I: Koebenhavn unggul 1-0)
01.45 WIB Borussia Moenchengladbach vs Young Boys (Leg I: Moenchengladbach unggul 3-1)
01.45 WIB FC Rostov vs Ajax Amsterdam (Leg I: 1-1)
01.45 WIB Manchester City vs Steaua Bucuresti (Leg I: City unggul 5-0)
01.45 WIB Salzburg vs Dinamo Zagreb (Leg I: 1-1)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5542 seconds (0.1#10.140)