Ronald/Melati Lanjutkan Tradisi Juara di Sektor Ganda Campuran

Minggu, 11 September 2016 - 15:07 WIB
Ronald/Melati Lanjutkan...
Ronald/Melati Lanjutkan Tradisi Juara di Sektor Ganda Campuran
A A A
BALIKPAPAN - Duet Ronald Alexander/Melati Daeva Oktavianti melanjutkan tradisi gelar juara Indonesia Masters di sektor ganda campuran. Bertanding di Balikpapan Sport & Convention Center, Minggu (11/9/2016), unggulan kedua tuan rumah menang atas Kian Meng Tan/Pei Jing Lai dengan dua game langsung 21-16, 21-17 dalam waktu 41 menit.

Ini merupakan gelar kedua Ronald/Melati di level Grand Prix dan Grand Prix Gold. Trofi pertama direbut ganda campuran Indonesia ini di Taipei 2015. Dengan demikian, pasangan ini menjawab tantangan yang diberikan oleh Manajer tim Pelatnas PBSI Ricky Soebagdja.

Pasalnya, sebelum atlet tepok bulu unjuk gigi di Indonesian Masters 2016, Ricky manargetkan gelar juara dari sektor ganda putra, ganda putri dan ganda campuran. Sayangnya, impian tersebut gagal lantaran ganda putri gagal menciptakan All Indonesia Final usai dikalahkan lawan mereka masing-masing di semifinal.

"Target gelar juara masih dari tiga sektor ganda-ganda putra dan putri, serta ganda campuran. Tunggal memiliki peluang masuk final, sedangkan tunggal putri ke semifinal. Target ini sudah dibicarakan dengan pelatih dari sektor masing-masing," kata Ricky, saat itu.

Tuan rumah sendiri masih berpeluang mengamankan gelar dari sektor ganda putra. Adalah Wahyu Nayaka ARYA Pankaryanira/Kevin Sanjaya Sukamuljo, yang siap membuat Balikpapan Sport & Convention Center bergemuruh saat tampil di final melawan Han Chengkai/Zhou Haodong dari China.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0182 seconds (0.1#10.140)