Finis Ketiga di GP San Marino, Lorenzo Kelepak Kepala Pedrosa

Minggu, 11 September 2016 - 21:18 WIB
Finis Ketiga di GP San...
Finis Ketiga di GP San Marino, Lorenzo Kelepak Kepala Pedrosa
A A A
MISANO - Dani Pedrosa mengulang kisah suksesnya di GP San Marino setelah pernah meraih kemenangan di sana pada 2010 juga bersama tim Repsol Honda. Namun pada edisi 2016 diraih oleh Pedrosa dengan gemilang.

Salah satu kunci sukses Pedrosa ialah pilihan ban depan soft dan ban belakang medium. Walau start dari urutan ke-8, dia mampu melewati satu per satu pembalap di depannya.

Mulai dari Cal Cruthclow, Andrea Dovizioso, Michele Pirro, Marc Marquez, Maverick Vinales, hingga dua pembalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo dan Valentino Rossi yang sempat ngacir meninggalkan pembalap lainnya.

Akan tetapi, pilihan ban depan dan belakang jenis medium yang dipakai duo Yamaha, tak bisa menahan laju ban depan soft Pedrosa hingga akhir balapan.
Lalu apa kata Lorenzo yang cuma mampu finis ketiga di belakang Pedrosa dan Rossi di balapan Misano kali ini?

“Tidak ada masalah (pada motor). Mereka memang lebih cepat dari saya, dan saya masih butuh satu atau dua sepersepuluh detik (0,1 atau 0,2 detik) lagi (untuk mengejar mereka). Saya sendiri berharap untuk bersaing merebut kemenangan,” tutur Lorenzo pasca balapan MotoGP San Marino seperti dilansir dari situs resmi MotoGP.

“Tapi terkadang Anda tidak dapat melakukannya hingga finis dan Anda harus menunggu untuk balapan berikutnya. Bagaimanapun juga, saya juga ikut senang dengan kemenangan Dani (Pedrosa), dia telah melewati periode buruk dan dia layak atas kemenangan ini karena dia telah berjuang dengan keras,” tandas Porfuera (julukan Lorenzo) yang memberi selamat kompatriotnya itu dengan mengkelepak bagian belakang kepala Pedrosa.



Pemilihan jenis ban para pembalap pada lomba MotoGP San Marino 2016
Ban depan soft dan ban belakang medium: Pedrosa, Pirro
Ban depan medium dan ban belakang medium: Lorenzo, Rossi, Dovizioso, Crutchlow, Lowes, Pol Espargaro, Bradl, Bautista, Barbera, Fores, Petrucci, Redding, Rabat, Laverty, Hernandez
Ban depan hard dan ban belakang medium: Marquez, Vinales, Aleix Espargaro
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5138 seconds (0.1#10.140)